KEDIRI, BANGSAONLINE.com - Gogo Iwak Kali, sebuah kedai makan yang berada di kompleks MKS5 Area Futsal Simpang Lima, Jalan Kediri-Pare, Desa Gogorante Kecamatan Ngasem Kabupaten Kediri, punya menu andalan spesial, yaitu ikan kutuk atau ikan gabus.
Di Gogo Iwak Kali ini, ikan kutuk diolah menjadi menu spesial yaitu rica-rica, sop, bumbu rujak, bumbu kuning, ataupun kutuk goreng.
Baca Juga: Uniska Jalin Kerja Sama dengan Bank Indonesia Melalui Program Beasiswa
Saksana Adi, pengelola Kedai Gogo Iwak Kali, mengaku sengaja menyajikan aneka olahan ikan kutuk, karena saat ini sudah jarang rumah makan yang menyediakan menu masakan dari ikan kutuk, terutama di Kediri.
Padahal, ikan kutuk di samping rasanya lezat, juga sangat bermanfaat bagi kesehatan. Menurut mantan jurnalis sebuah koran harian ternama ini, ikan kutuk sangat baik untuk kesehatan otot, memelihara keseimbangan cairan tubuh, menjaga metabolisme pencernaan, memperbaiki gangguan gizi, dan mempercepat penyembuhan luka.
"Ikan kutuk atau ikan gabus untuk penyembuhan luka sudah dikenal sejak lama. Karena kadar albumin pada daging ikan kutuk ini cukup tinggi sehingga bisa membantu proses penyembuhan luka pada tubuh," katanya, saat ditemui di kedainya Gogo Iwak Kali, Minggu (19/9).
Baca Juga: Pjs Bupati Kediri Ikuti Senam Bareng Dinkes di Peringatan Hari Kesehatan Nasional ke-60
Adi menambahkan, bahwa di kedainya tidak melulu menyediakan menu masakan dari ikan kutuk, tapi juga menyediakan ikan yang berasal dari sungai lainnya seperti, ikan patin, ikan lele, nila, dan wader.
Namun yang menjadi menu andalan di kedainya memang sop kutuk dan rica-rica kutuk yang dipatok Rp. 22.500,-/porsi.
"Kedai Gogo Iwak Kali memang baru saja dibuka, tapi Alhamdulillah permintaan menu terutama menu dari ikan kutuk semakin hari semakin bertambah," pungkasnya seraya mengatakan bahwa tidak lama lagi juga akan dirikan Gogo Angkringan di area yang sama.
Baca Juga: OTK Penantang Duel Kabag Ops Polres Kediri Kota Diamankan, Ternyata Menderita Gangguan Jiwa
Sementara itu, Sutrisno, salah satu pengunjung, mengaku cocok dengan masakan ikan kutuk di Kedai Gogo Iwak Kali, terutama rica-rica kutuk yang menurutnya enak dan pas di lidah.
"Rasanya pas untuk ukuran lidah orang Kediri. Kalau mau lebih pedas, telah disiapkan cabe utuh bagi yang suka pedas," ujar pria yang berprofesi sebagai advokat ini
Hal senada disampaikan oleh Mesakh Kusdianto, pengunjung lainnya. Bahkan, ia sudah merasakan manfaat ikan kutuk yang berkhasiat menyembuhkan luka.
Baca Juga: Kejari Kabupaten Kediri, Kenalkan Program Sareng Jaga Desa
"Berdasarkan pengalaman saya pribadi, saat itu istri saya habis melahirkan dan perlu segara sembuh. Atas saran dari teman, maka setiap hari saya harus pergi ke pasar untuk membeli ikan kutuk. Setelah mengonsumsi ikan kutuk, Alhamdulillah, luka bekas melahirkan cepat sembuh," katanya. (uji/rev)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News