SIDOARJO, BANGSAONLINE.com - Seorang pelajar dari Desa Sawocangkring, Kecamatan Wonoayu, Kabupaten Sidoarjo, M. Yasin Alfa (19) meninggal dunia setelah terlindas roda belakang truk di Jalan Raya Panjunan, tepatnya di depan PT Selatan Jadi Jaya (SJJ), Selasa (12/10) sekitar pukul 06.30 WIB.
Awalnya, korban kecelakaan yang mengendarai sepeda motor Honda Supra dengan nopol E 4722 Z berjalan dari arah selatan ke utara. Sesampainya di lokasi kejadian, Yasin mengerem motornya untuk menghindari pemotor yang menyeberang ke kanan.
Baca Juga: Direksi dan Karyawan Sekar Laut Sidoarjo Kompak Dukung Khofifah, Disebut Cagub Paling Ngayomi
Kemudian, ia oleng ke kiri hingga setang kemudi tersangkut bak sebelah kanan truk Nopol S 9473 R yang berjalan dari arah yang sama. Alhasil, Yasin terjatuh dan terlindas truk.
"Pengendara terjatuh dan terlindas roda belakang kendaraan truk," kata Kanit Laka Lantas Satlantas Polresta Sidoarjo, AKP Sugeng Sulistiono.
Baca Juga: Kepergok Pemilik saat Beraksi, Maling Motor di Anggaswangi Sidoarjo Ditangkap Warga, 1 Orang DPO
Dalam insiden tersebut, Yasin dinyatakan meninggal dunia. Korban akhirnya dilarikan ke rumah sakit terdekat untuk mendapatkan visum.
Adapun faktor yang mempengaruhi kecelakaan tersebut, diduga kurangnya kehati-hatian pengendara sepeda motor hingga menyebabkan kecelakaan. Kini kasusnya sudah ditangani Satlantas Polresta Sidoarjo. (cat/mar)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News