Penemuan bayi cantik menggegerkan warga perkebunan bambu, tak jauh dari Tempat Pemakaman Umum (TPU) Kampung Roke, Desa Neglasari, kecamatan Jasinga, Kabupaten Bogor, Minggu (19/12).
Saat ini bayi dibawa ke rumah Kepala Desa Neglasari untuk dirawat. Banyak warga yang penasaran datang untuk melihat. Bahkan, beberapa di antara mereka berkeinginan untuk mengadopsinya.
Menurut Kepala Desa Neglasari Muhammad Nahrowi, dirinya bukan tidak mau memberikan bayi tersebut untuk diadopsi, namun masih dalam proses penyidikan.
"Saya tidak mau sembarangan, karena kata polisi masih dalam penyelidikan siapa orang tua dari bayi tersebut yang tega membuangnya," ujarnya.
Bayi yang diketahui memiliki berat kurang lebih tiga kilogram tersebut kini masih dirawat di rumah kepala desa. Sedangkan kondisi fisik bayi tersebut dalam keadaan sehat.