Resmi Dilantik, PCNU Sidoarjo 2021-2026 Siap Terima Saran dan Kritikan

Resmi Dilantik, PCNU Sidoarjo 2021-2026 Siap Terima Saran dan Kritikan Suasana saat pelantikan PCNU Sidoarjo periode 2021-2026 di gedung KBIH Rohmatul Ummah. Foto: MUSTAIN/BANGSAONLINE

"Kalau ada yang sampai menyimpang, harus segera dipanggil, tabayyun dan dibina. Kalau sudah tidak bisa dibina, ya diamputasi," kata Marzuki.

Ia mengimbau agar  untuk mengisi masjid-masjid, teutama masjid yang dinaungi Nahdlatul Ulama. Bupati Sidoarjo juga diminta untuk tidak mudah memberi izin kepada pengembang perumahan jika fasilitas umum masjid tidak mau diajak kolaborasi bersama pemerintah daerah setempat dan guna mencegah paham yang bertentangan dengan bangsa. 

"Ini sebagai proteksi awal untuk mencegah paham bertentangan dengan NKRI," ucap Marzuki.

Pelantikan PC Sidoarjo 2021-2026 ini disaksikan langsung oleh Rais Aam PB, KH Miftachul Akhyar; Wakil Rais Syuriyah PW Jatim, KH Agus Ali Masyhuri, serta pengurus di tingkat majelis wakil cabang (MWC) dan pengurus ranting (PR).

Hadir pula Bupati Sidoarjo, Ahmad Muhdlor Ali, bersama wakilnya, Subandi; Ketua DPRD Sidoarjo, Usman; sejumlah anggota dewan, dan beberapa pejabat di lingkungan Pemkab Sidoarjo, hingga perwakilan lintas agama. (sta/mar)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'Gila NU dan Orang NU Gila, Anekdot Gus Dur Edisi Ramadan (16)':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO