KOTA KEDIRI, BANGSAONLINE.com - Wali Kota Kediri, Abdullah Abu Bakar, menyambut baik Pekan Olahraga dan Seni Nasional Mahasiswa (PORSENASMA) IV Perguruan Tinggi PGRI. Ia mengungkapkan, kegiatan ini turut menggerakkan perekonomian di wilayahnya.
"Selamat datang di Kota Kediri. Kota ini kecil tapi Insya Allah the biggest city in the world. Bahkan, bu gubernur menemukan data bahwa Kota Kediri ini adalah kota paling bahagia di Indonesia," ujarnya saat Welcome Party PORSENASMA IV, Selasa (7/6/2022) malam.
Baca Juga: Setubuhi Anak Kandung Sendiri, Pria di Kediri Ditangkap Polisi
Geliat ekonomi terbukti dengan penuhnya hotel-hotel yang ada di Kota Tahu. Menurut dia, hal itu berdampak positif karena perekonomian di Kota Kediri sempat mengalami turbulensi yang cukup dalam akibat pandemi Covid-19 dan saat ini mulai perlahan bangkit.
"Tentu saya senang sekali acara ini dapat menggerakkan perekonomian di Kota Kediri. Jangan lupa juga untuk mampir ke kampung tenun ikat Bandar Kidul. Kain khas Kota Kediri ini sudah digunakan beberapa desainer ternama," tuturnya.
Ia menyebut, Universitas PGRI selama ini telah banyak berkolaborasi dengan Pemkot Kediri dalam pendidikan. Pihaknya kini tengah fokus meningkatkan sumber daya manusia (SDM) agar mampu menghasilkan individu yang berkualitas dan berdaya saing.
Baca Juga: Uniska Jalin Kerja Sama dengan Bank Indonesia Melalui Program Beasiswa
"Saya ucapkan terima kasih pada Universitas Nusantara PGRI yang telah membantu dan memberikan masukan untuk kemajuan Kota Kediri. Kita sering bekerja sama dalam bidang pendidikan dan olahraga. Bahkan atlet disabilitas di Kota Kediri juga diterima di Universitas Nusantara PGRI. Ini hal yang luar biasa," paparnya.
Sementara itu, Ketua Umum Pengurus Besar PGRI, Unifah Rosyidi, bersyukur dapat berkunjung ke Kota Kediri. PORSENASMA tahun ini mempertandingkan 12 cabang olahraga yang diikuti 37 perguruan tinggi PGRI se-Indonesia dan melibatkan lebih dari 2.000 atlet serta ofisial pada 7-11 Juni 2022.
"Tidak heran Kota Kediri adalah kota terbahagia. Saya bisa merasakan kota ini begitu homey. Bahkan pak wali menyambut begitu hangat dan tanpa sekat. Seperti kota-kota kecil di dunia, Kota Kediri ini bisa menjadi pusat perhatian. Banyak spot di sudut kota yang sangat menarik," ujarnya.
Baca Juga: Pjs Bupati Kediri Ikuti Senam Bareng Dinkes di Peringatan Hari Kesehatan Nasional ke-60
Kegiatan ini juga dihadiri Sekretaris Daerah Kota Kediri, Bagus Alit; Asisten Administrasi Umum, Nur Muhyar; Asisten Perekonomian dan Pembangunan, Ferry Djatmiko; Ketua PGRI Jatim, Teguh Sumarno; Rektor UN PGRI Kediri, Zainal Afandi; Pimpinan Badan Penyelenggara PT PGRI se-Indonesia, Rektor PT PGRI se-Indonesia, dan tamu undangan lainnya. (uji/mar)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News