SURABAYA, BANGSAONLINE.com - Jurusan Desain Produk (Despro) ITATS kembali menyelenggarakan event “Despro Kreatif 17”. Kali ini, event tahunan itu berkolaborasi dengan Jurusan Informatika (Infor) ITATS yang diselenggarakan secara offline di Gedung G Kampus ITATS pada tanggal 2 Juli 2022.
Ada sejumlah kegiatan pada event Despro Kreatif 17 tersebut. Di antaranya, pameran produk karya mahasiswa desain produk dan informatika, dan lomba poster digital. Selain itu, ada pula turnamen Mobile Legend dan PUBG yang pesertanya merupakan perwakilan dari sekolah SMA sederajat di Surabaya dan Sidoarjo.
Baca Juga: UHT Surabaya Wisuda Pertama Program Diploma 4 dan Strata 3
Tidak hanya itu, Despro Kreatif 17 juga menggelar talkshow yang diisi oleh pemateri profesional di bidangnya. Antara lain desainerdari Olympic Furnitur dan backend software engineering dari Ruangguru.
Kevin Octavidiyanto, Ketua Panitia Despro Kreatif 17, mengatakan seminar itu akan membahas pengalaman bekerja setelah lulus. “Intinya, seberapa kebermanfaatannya ilmu saat kuliah yang diterapkan di dunia kerja. Selain itu, juga bertujuan memotivasi adik-adik kelas untuk percaya diri dan semangat bahwa setelah lulus peluangnya besar di dunia industry,” ujarnya.
Untuk pameran, setidaknya ada 50 produk karya mahasiswa yang ditampilkan dalam event ini. “Karya-karya itu terdiri dari beberapa kategori, seperti teknologi tepat guna untuk UMKM, IKM, dan UKM; produk hi-tech; dan produk-produk menarik lainnya,” kata Kevin.
Baca Juga: Hadiri Orientasi Studi Mahasiswa Baru UT Surabaya, ini Pesan Gus Barra kepada Mahasiswa
“Semua kegiatan mulai dari pameran karya mahasiswa, talkshow, hingga lomba Mobile Legend dan PUBG digelar hari Sabtu (2/7/2022) besok,” tambahnya.
Sementara Kepala Jurusan Desain Produk ITATS, Faza Wahmuda, mengatakan secara umum tujuan event tersebut adalah memberikan sosialisasi tentang visi misi tujuan dan strategi Jurusan Desain Produk dan Jurusan Teknik Informatika ITATS kepada public.
“Juga memberikan kesempatan kepada masyarakat untuk lebih mengapreasiasi karya mahasiswa Desain Produk dan Jurusan Teknik Informatika ITATS mulai semester muda hingga semester akhir,” terang Faza Wahmuda.
Baca Juga: Mahasiswa Cinta Tanah Air Bersama Askonas Wujudkan Ecogreen
Ia berharap event itu dapat meningkatkan motivasi mahasiswa, khususnya dalam merencanakan karya desain bagi mahasiswa jurusan desain produk dan mahasiswa teknik informatika. “Serta membuat mahasiswa lebih peka terhadap keadaan sosial di sekitar agar dapat mendesain suatu produk yang dapat bermanfaat bagi masyarakat,” pungkasnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News