Kader NU Gantikan Bayu Airlangga di DPRD Jatim

Kader NU Gantikan Bayu Airlangga di DPRD Jatim Mohammad Rosyidi saat sowan ke Ketua PWNU Jawa Timur, KH Marzuki Mustamar, di Pondok Pesantren Sabilurrosyad, Gasek, Kota Malang. foto: Ist.

SURABAYA, BANGSAONLINE.com - Pasca Musda VI Partai Demokrat Jawa Timur, memutuskan hengkang dari Partai Demokrat dan berlabuh ke Partai Golkar. Keputusan itu menimbulkan konsekuensi pergantian antar waktu (PAW) dirinya sebagai Anggota .

Partai Demokrat pun telah menunjuk pengganti menantu Pakde Karwo itu di parlemen. Hal ini diketahui dari surat permohonan PAW yang dilayangkan ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Jawa Timur.

Baca Juga: Oknum Anggota DPRD Jatim Warga Sampang Diduga Aniaya Istri Siri yang Berprofesi DJ

Komisioner KPU Jatim, Insan Qoriawan, membenarkan telah ada surat dari DPD Partai Demokrat Jatim terkait permohonan PAW atas nama . PAW itu terjadi karena Bayu mengundurkan diri dari Partai Demokrat, kendaraan politiknya saat pemilu 2019.

"Benar sudah ada permohonan PAW atas nama . Penggantinya , caleg Demokrat peraih suara terbanyak kedua di Dapil XI," tutur Insan Qoriawan, Jumat (01/07/2022).

adalah kader Nahdlatul Ulama (NU) yang berprofesi sebagai pengajar. Ia lahir di Ngawi 12 Agustus 1964. Saat ini tercatat sebagai Ketua LPPNU Kota Batu.

Baca Juga: Pj. Gubernur Adhy Optimis Sinergi Eksekutif-Legislatif Wujudkan Jatim Lebih Maju dan Sejahtera

Saat pemilu 2019, Rosyidi adalah caleg nomor urut 2 dari Partai Demokrat untuk Daerah Pemilihan XI. Dapil XI meliputi Kabupaten Nganjuk, Kabupaten Madiun dan Kota Madiun. (mdr/rev)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO