GRESIK, BANGSAONLINE.com - Dandim 0817/Gresik, Letkol Inf Ahmad Saleh Rahanar, mendampingi kunjungan kerja (kunker) Waaster Kasad, Brigjen TNI M Jangkung Widyanto, bersama Tim Wasev TMMD ke-115 2022 di Desa Kramat, Kecamatan Bungah, Rabu (2/11/2022).
"Kedatangan Tim Wasev adalah untuk melihat secara langsung, bagaimana pelaksanaan kegiatan TMMD secara nyata, serta memberikan masukan dan arahan sebagai bahan evaluasi untuk perbaikan, dan peningkatan kinerja prajurit dalam pelaksanaan TMMD yang sedang dilaksanakan maupun yang akan datang," kata Ahmad.
Baca Juga: Satpol PP Gresik Gagalkan Pengiriman Miras asal Bali ke Pulau Bawean
Saat tiba di lokasi, rombongan disambut Wakil Bupati Gresik, Aminatun Habibah; Danramil 0817/15 Bungah, Kapten Cba Moch. Ridhon, muspicam setempat dan masyarakat di Desa Kramat. Mereka menyuguhkan tarian khas yang diperagakan siswa-siswi sekolah dasar, dan menuju Posko TMMD untuk menerima pemaparan kegiatan.
Dandim 0817/Gresik yang sekaligus menjabat sebagai Komandan Satuan Tugas (Dansatgas) TMMD berkesempatan untuk menjelaskan mekanisme dan tahapan kegiatan di Desa Kramat, di antaranya tentang proses fisik berupa pembangunan infrastruktur desa dan kegiatan non-fisik yang salah satunya dengan memberikan pelayanan kesehatan secara gratis untuk masyarakat.
Setelah menerima pemaparan, rombongan meninjau ke beberapa lokasi sasaran TMMD baik fisik dan non-fisik, di antaranya peninjauan hasil RTLH, Pavingisasi, drainase di Dusun Watugajah, serta peninjauan pelayanan kesehatan, posyandu serta dapur sehat.
Baca Juga: Di Pasar Baru Gresik, Khofifah Panen Dukungan dan Gelar Cek Kesehatan Gratis
"Tujuan dari kedatangan Tim Wasev ini adalah sebuah perintah dari pimpinan yang bertujuan untuk melaksanakan pengawasan dan evaluasi dari pelaksanaan TMMD Ke-115. Kenapa dilaksanakan kegiatan ini? bahwa kegiatan dalam program TMMD ini dilaksanakan sesuai dengan rencana dan ketentuan yang sudah disampaikan oleh pimpinan atas," urai Jangkung.
"Karena di kegiatan ini ada kegiatan fisik yang spesifikasi khusus atau spesifikasi teknis pekerjaan yang harus sesuai dan dipatuhi. Dan saya meninjau langsung di lapangan tadi mulai dari pavingisasi sudah 100 persen, Rehab RTLH sudah 100 persen, dan yang belum selesai dipekerjaan Drainase masih diangka 90 persen," paparnya menambahkan.
"Maka dari itu, ini masih ada waktu 1 minggu sebelum penutupan, saya yakinkan selesai. Dan tadi ada testimoni dari warga yang menerima bantuan Rehab RTLH mengucapkan terima kasih banyak karena dengan bantuan yang sudah diberikan oleh Negara, rumah saya sudah dapat ditempati dengan nyaman," pungkasnya.
Baca Juga: Kasus Dugaan Penganiayaan dan Ancaman Pembunuhan oleh Eks Kades di Sampang Naik ke Penyidikan
Sementara itu Wakil Bupati Gresik, Aminatun Habibah, berterima kasih atas pelaksanaan kegiatan yang dilakukan jajaran TNI, dengan adanya TMMD telah berkontribusi dalam percepatan dan pemerataan pembangunan di wilayah Kabupaten Gresik.
“Dengan adanya kegiatan TMMD, merupakan Karya Bakti Skala Besar yang mampu meningkatkan situasi yang harmonis antara instansi dengan elemen masyarakat yang ada di wilayah Kabupaten Gresik khususnya Desa Kramat Kecamatan Bungah," kata Bu Min (sapaan akrab Aminatun Habibah)
"Kegiatan TMMD mampu meningkatkan sinergitas saling menguatkan dalam rangka peningkatan kesejahteraan masyarakat, semoga dengan adanya program TMMD ini dapat menjadi terobosan terhadap percepatan pembangunan di wilayah kabupaten gresik antara desa dan kota sama rata dan sama rasa," imbuhnya. (dev/sis)
Baca Juga: Kasad Launching Pipanisasi TNI AD Manunggal Air di Pulau Bawean
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News