SURABAYA, BANGSAONLINE.com - The Gunners berhasil memperlebar jarak mereka di puncak klasemen sementara Liga Inggris musim 2022-2023 usai mengalahkan tuan rumah Wolverhampton Wanderers 2-0 di Stadion Molineux, Minggu (13/11/2022) dini hari WIB. Dua gol kemenangan Arsenal dipersembahkan kapten mereka, Martin Odegaard, di menit 54’dan 75’.
Dengan tambahan tiga poin ini mengantarkan mereka memimpin klasemen sementara dengan 37 poin dari 14 laga, sementara Wolves makin terpuruk di dasar kalsemen dengan raihan 10 angka dari 15 bertanding.
Baca Juga: Setiap Orang Memiliki Kesempatan: Bertaruh pada Tim Favorit Liga Primer dengan 1xBet!
Sepanjang babak pertama, tim Meriam London lebih banyak mendominasi jalannya permainan.
Pasukan Mikel Arteta terus menekan lini pertahanan Wolverhampton Wanderers untuk mencetak gol pertama. Namun sayang, tidak ada satu peluang pun yang bisa dikonversi menjadi gol.
Hingga laga berjalan selama setengah jam, Thomas Partey dan kawan-kawan masih belum mampu menghasilkan gol pertama dalam pertandingan ini.
Baca Juga: Prediksi Newcastle vs Arsenal: Tuan Rumah Miliki Modal Positif, The Gunners Belum Terkalahkan
Memasuki menit ke-35, sebuah peluang emas didapatkan Arsenal lewat aksi individu Gabriel Jesus usai menerima umpan manis dari Bukayo Saka.
Sempat memperdayai pemain belakang Wolves, Pemain asal Brasil ini kemudian melepaskan sepakan kaki kanan dari dalam kotak penalti.
Sial bagi Arsenal, tendangan pemain berumur 25 tahun itu hanya mengenai mistar gawang Wolves.
Baca Juga: Hasil Liga Inggris: Chelsea Keok dari Brentford 0-2
Hingga babak pertama usai, skor masih sama kuat 0-0.
Usai turun minum, Arsenal masih meneruskan dominasinya dengan menekan lini belakang lawan.
Gol pertama Arsenal tercipta di menit ke-55, setelah Martin Odegaard berhasil mencetak gol usai menerima umpan silang dari Fabio Vieira. Skor 1-0 untuk keunggulan Arsenal.
Baca Juga: Hasil Crystal Palace vs Tottenham Hotspur: Menang 2-1, The Lilywhites Makin Kokoh di Puncak Klasemen
Usai tertinggal satu gol, anak asuh Steve Davis tampil lebih menyerang dan berusaha menyamakan kedudukan.
Goncalo Guedes hampir mencetak gol penyama untuk Wolves di menit ke-66. Sepakan kaki kanan Guedes dari sudut sempit masih bisa diantisipasi dengan baik oleh penjaga gawang Aaron Ramsdale.
Kehancuran Wolves terjadi pada menit ke-75, setelah Odegaard mencetak gol kedua The Gunners usai memanfaatkan bola muntah hasil sepakan Gabriel Martinelli.
Baca Juga: Hasil Liga Inggris Manchester City vs Brighton: The Citizens Menang 2-1, Haaland Sumbang Gol
Usai mencetak gol kedua, Arsenal tampil lebih bertahan untuk mempertahankan keunggulan.
Hingga peluit panjang dibunyikan wasit, Arsenal berhasil mempertahankan kemenangan 2-0 atas Wolverhampton Wanderers.
Susunan Pemain
Baca Juga: 6 Kekalahan Terbesar Manchester City di Liga Inggris
Wolverhampton Wanderers (5-3-2): Jose Sa, Semedo, Maximilian Kilman, Collins, Toti Gomes, Hugo Bueno, Toure, Ruben Neves, Joao Moutinho, Adama Traore, Guedes
Pelatih: Steve Davis
Arsenal (4-3-3): Ramsdale, Ben White, Saliba, Magalhaes, Oleksandr Zinchenko, Martin Odegaard, Thomas Partey, Granit Xhaka, Bukayo Saka, Gabriel Jesus, Martinelli.
Baca Juga: Hasil Liga Inggris Luton vs Tottenham: Menang 1-0, Spurs Rebut Pimpinan Klasemen dari City
Pelatih: Mikel Arteta (git).
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News