KOTA PROBOLINGGO, BANGSAONLINE.com - Wali Kota Probolinggo, Habib Hadi Zainal Abidin, mendatangi rumah Totok Koesdiyanto (51), korban pohon tumbang di depan Pasar Baru Kota Probolinggo beberapa waktu lalu. Saat itu, ia memberi bantuan berupa kursi roda dan uang tunai kepada pria yang bekerja sebagai tukang becak ini.
"Semoga bantuan ini bermanfaat bagi korban," kata Hadi, Senin (28/11/2022).
Baca Juga: Warga Kedopok Probolinggo Keluhkan Polusi dari Kandang Ayam
Penyerahan bantuan ini, juga dihadiri oleh Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Probolinggo, Rachmadeta Antariksa; Kabag Kesejahteraan Rakyat Pemkot Probolinggo, Agus Dwiwantoro; Ketua Baznas Kota Probolinggo, M. Agus Saifudin; Camat Kedopok, Imam Cahyadi, lurah dan ketua RW setempat.
Bantuan tak hanya diberikan kepada Totok, namun juga kepada Nur Iman (59), warga di Jalan Abdul Azis, Kelurahan Kebonsari Kulon, Kecamatan Kanigaran. Ia mendapatkan bantuan kursi roda dan paket sembako sebesar Rp200 ribu.
"Bantuan ini merupakan bentuk sikap peduli pemerintah terhadap masyarakat, terutama warga miskin. Silakan sampaikan kepada RT atau Lurah setempat jika ada warga yang membutuhkan bantuan," urai wali kota. (ugi/mar)
Baca Juga: Polisi Ringkus Pemeras Kepala Desa di Probolinggo
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News