
LONDON, BANGSAONLINE.com - Chelsea sukses meraup tiga poin saat menghadapi Bournemouth di lanjutan ajang Premier League 2022/2023 pekan ke-17.
Pasukan Graham Potter berhasil unggul 2 gol tanpa balas. Laga yang berlangsung di Stamford Bridge, pada Rabu (29/12/22) dini hari WIB, berjalan cukup menarik. Awal babak pertama, Kalidou Koulibaly cs mengambil inisiatif serangan ke pertahanan Bournemouth.
Memasuki menit ke-12, The Blues hampir membuka keunggulan melalui Christian Pulisic. Pemain 24 tahun tersebut menembus pertahanan lawan dengan akselerasi yang menawan. Namun sayang, sepakannya masih terlalu melebar dari gawang Mark Travers.
Empat menit berselang, publik tuan rumah bersorak saat Kai Havertz sukses mencetak gol. Pemain kelahiran 11 Juni 1999 itu sukses menyambut umpan Mason untuk menggetarkan jala Bournemouth.
Tidak butuh waktu lama, Chelsea berhasil menggandakan keunggulan. Kini giliran Mount yang mencetak gol di menit ke-24. Skor 2-0 untuk Chelsea bertahan hingga ke kamar ganti.
Selepas jeda, Chelsea masih mendominasi jalannya pertandingan dengan menciptakan sejumlah peluang.
Bournemouth tidak mau tinggal diam, anak asuh Gary O'Neil bermain terbuka untuk mengejar ketertinggalan. Sayang serangan demi serangan yang dilakukan The Cherries belum ada yang bisa menghasilkan gol.
Hingga peluit panjang dibunyikan wasit, tidak ada gol tambahan lagi yang tercipta. Skor 2-0 untuk Chelsea bertahan hingga pertandingan usai.
Dengan kemenangan tersebut, Chelsea berada di posisi 8 klasemen sementara Liga Inggris 2022/2023 dengan 24 poin dari 15 laga. Sementara Bournemouth tertahan di peringkat 14 dengan 16 poin dari 16 pertandingan.
Susunan pemain:
Chelsea (4-4-3): Kepa; Reece James ( Azpilicueta 53'), Kalidou Koulibaly, Thiago Silva, Marc Cucurella; Zakaria ( Gallagher 83'), Jorginho, Mason Mount; Sterling, Havertz, Christian Pulisic (Pierre-Emerick Aubameyang 83').
Pelatih: Graham Potter
Bournemouth (5-3-2): Travers; Smith, Marcos Senesi, Lloyd Kelly, Jordan Zemura; Jack Stacey (Jaidon 46"), Lewis Cook, Jefferson Lerma, Billing (Ryan Christie 66'); Dominic Solanke, Kieffer Moore (Dembele 86').
Pelatih: Gary O'Neil. (git)