JEMBER, BANGSAONLINE.com - Kepala BKKBN RI, Hasto Wardoyo, mengukuhkan Hendy Siswanto menjadi Bapak Asuh Anak Stunting di Jember. Ia melakukan hal tersebut usai membuka Kick Off Training of Fasilitator (ToF) Orientasi Tim Pendamping Keluarga (TPK) tingkat Provinsi Jawa Timur di Balai Diklat BKKBN Jember, Selasa (31/1/2023).
Ia mengungkapkan bahwa kegiatan penguatan dan peningkatan kapasitas untuk TPK adalah untuk turut serta dalam upaya percepatan penurunan angka stunting yang ada di Indonesia. Pasalnya, peran TPK juga cukup krusial, yakni pada upaya pendeteksian dini dan pencegahan stunting.
Baca Juga: Panas! Saling Sindir soal Stunting hingga 'Kerpek' Catatan Warnai Debat Terakhir Pilbup Jombang 2024
“Jumlah penduduk Jember cukup besar dan majemuk, sehingga perlu perhatian, terutama untuk penurunan angka stunting,” ujarnya.
Pihaknya berharap, 780 personel TPK se-Jawa Timur mulai bergerak usai menjalani agenda ToF. Hasto meminta segenap pihak yang berperan dalam upaya percepatan penurunan stunting untuk segera membuat inovasi terhadap pembangunan keluarga dalam masyarakat, lantaran hal itu merupakan pintu awal dari persoalan stunting.
“Pembangunan keluarga tidak hanya sebatas pembatasan atau penjarangan angka kelahiran, tetapi betul-betul pembangunan keluarga yang integral,” tuturnya. (yud/bil/mar)
Baca Juga: Sambut Hari Kesehatan Nasional ke-60, Dinkes Kota Batu Bidik Sekolah Gelar Aksi Bergizi
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News