Dibawakan Bekal Sambel Pecel, Jemaah Haji Kediri Ucapkan Terima Kasih Mas Dhito

Dibawakan Bekal Sambel Pecel, Jemaah Haji Kediri Ucapkan Terima Kasih Mas Dhito Mas Dhito saat menemui salah satu jemaah haji yang baru pulang dari Tanah Suci. Foto: Ist.

"Alhamdulilah sangat menggembirakan sekali. Makanan di sana juga enak-enak tapi orang sukane (sukanya) sambel pecel, di sana makanannya enak tapi gak ada yang pedes," ucap seorang jemaah haji lain.

Sebagaimana diketahui, sebanyak 1329 jemaah haji asal Kabupaten berangkat ke Tanah Suci. Dari jumlah itu, 5 jemaah haji meninggal dunia dan empat masih dirawat di Arab Saudi sehingga keseluruhan 1.320 yang sudah kembali ke tanah air.

Bupati usai menemui warganya yang kembali dari Tanah Suci mengaku kedatangannya itu untuk memastikan jemaah haji Kabupaten berangkat dan pulang dengan selamat.

Mas Dhito tak menampik selama berada di Tanah Suci, ada kerinduan terhadap kuliner khas dari daerah. Begitu pula masyarakat Kabupaten yang tidak bisa melupakan sambel pecel.

"Kami sempat menitipkan sedikit bekal kepada jemaah sambel pecel dan Alhamdulilah itu berkesan betul kepada para jamaah," tutur Mas Dhito. (uji/git).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'BI Kediri Gelar Bazar Pangan Murah Ramadhan 2024':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO