SURABAYA, BANGSAONLINe.com - Laga ketiga Grup C Piala Dunia U-17 2023 akan menghadirkan pertandingan big match antara Inggris vs Brasil. Kedua tim akan bertarung di Jakarta International Stadium (JIS), Jumat (17/11) pukul 19.00 WIB.
Keduanya menyongsong laga dalam kondisi berbeda. The Three Lions sudah memastikan satu tempat ke babak 16 besar setelah meraih kemenangan kedua, dengan menaklukkan Iran 2-1, Selasa (14/11). Sebelumnya Timnas Inggris U-17 menggilas Kaledonia Baru dengan skor telak 10-0.
Baca Juga: Hasil Piala Dunia U-17 Inggris vs Brasil: Tim Samba Menang 2-1
Hasil dua kemenangan ini menempatkan pasukan Ryan Garry memimpin klasemen Grup C Piala Dunia U-17 2023 koleksi 6 poin. Bagi Inggris, laga melawan Brasil U-17 ini tetap jadi kunci soal siapa yang bakal dilawan nanti di 16 besar.
Keluar sebagai juara grup akan membuat Justin Oke Oboavwoduo cs menghadapi lawan yang cenderung ringan di babak 16 besar.
Di lain sisi, Brasil yang merupakan juara bertahan sempat dikejutkan oleh wakil Asia, Iran 2-3 dalam laga perdananya. Namun, Tim Samba sudah bangkit dengan menggelontor Kaledonia Baru 9-0.
Raihan poin sempurna itu membuka peluang Brasil melaju ke babak 16 besar. Tiket tersebut akan digenggam bila anak asuh Phelipe Leal bisa mengalahkan Inggris. Bila seri apalagi kalah, nasib mereka akan tergantung pada hasil pertandingan lain untuk memperebutkan posisi tiga terbaik.
Kini Brasil mengoleksi poin nilai 3, sama dengan Iran yang akan mencoba kemampuan Kaledonia Baru dalam duel terakhirnya. Di atas kertas, Iran akan lebih mudah mendapatkan angka maksimal.
Perkiraan Susunan Pemain
Inggris U-17 (4-3-3): Tommy Setford; Jayden Meghoma, Lakyle Samuel, Ishé Samuels-Smith, Josh-Kofi Acheampong; Samuel Amo-Ameyaw, Reiss-Alexander Russell-Denny, Myles Lewis-Skelly; Justin Oboavwoduo, Joel Ndala, Tyler Dibling.
Pelatih: Ryan Garry
Brasil U-17 (4-3-3): Phillipe Gabriel; Joao Henrique, Joao Pedro Da Mata, Joao Victor Souza, Pedro Lima; Matheus Ferreira, Lucas Camilo, Guilherme Batista; Eduardo Dudu, Kaua Elias, Rayan Vitor.
Pelatih: Phelipe Leal. (git)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News