JEMBER, BANGSAONLINE.com - Agenda bertajuk 'Jember Bersholawat' digelar. Kegiatan yang mengundang Habib Syech bin Abdul Qodir Assegaf itu merupakan rangkaian dalam memperingati Hari Jadi Jember yang ke-95.
"Jujur saya memang sudah lama ingin mengundang Habib Syech, dan Alhamdulillah beliau bersedia hadir pastinya saya bangga bisa bertemu beliau yang merupakan tokoh agama yang sangat dihormati," kata Bupati Jember, Hendy Siswanto, Selasa (23/1/2024).
Baca Juga: Hadir di Kampanye Akbar, Irwan Setiawan Ajak Menangkan Khofifah-Emil
"Ketika beliau hadir, banyak sekali masyarakat yang ingin bersholawat bersama. Bahkan, penuh sekali alun-alun dan jalan sekitar, beliau memang luar biasa sekali," imbuhnya.
Ia pun berterima kasih kepada masyarakat dan para kiai yang ikut dalam Jember Bersholawat.
"Matur suwun juga kepada para pelaku UMKM. Wes Wayahe Jember apik dan keren. Semoga kegiatan ini bermanfaat untuk Jember dan Indonesia," ucapnya.
Baca Juga: Seribu Massa SSC di Jember Nyatakan Dukung Khofifah-Emil
Sementara itu, Habib Syech bin Abdul Qodir Assegaf mengaku bangga bisa hadir di Jember, karena melihat perkembangan yang cukup besar.
"Saya perjalanan ke sini sangat takjub, melihat jalan yang sudah bagus, fasilitas lengkap, pokoknya Wes Wayahe Jember apik dan keren," tuturnya.
Menurut dia, saat ini Jember luar biasa dan pada ulang tahunnya yang ke-95 dan mampu menggelar acara besar.
Baca Juga: DPPTK Ngawi Boyong Perwakilan Pekerja Perusahaan Rokok untuk Ikuti Bimtek di Jember
"Semoga dengan kegiatan ini, Jember juga dapat penghargaan dari Allah SWT. Aamiin," ujarnya.
Lebih lanjut, ia mengajak masyarakat Jember untuk bersatu dan jangan mau diadu domba.
"Mari bersatu untuk membuat Jember semakin ayem, tentrem, dan sugih," pungkasnya. (aji/yud/mar)
Baca Juga: 5 Kendaraan Terlibat Kecelakaan Beruntun di Jember
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News