PASURUAN, BANGSAONLINE.com - Penjabat (Pj.) Bupati Pasuruan Andriyanto menyarankan semua desa untuk memberdayakan kelompok sadar wisata (pokdarwis) dengan melakukan studi ke desa/daerah yang sudah maju dalam pengelolaan wisata.
Hal tersebut disampaikan Andriyanto kepada puluhan anggota pokdarwis dari Desa Sumbersuko dan Desa Kejapanan, Kecamatan Gempol, saat membuka pelatihan pengembangan kompetensi SDM dan ekonomi kreatif tingkat dasar pokdarwis.
Baca Juga: Hari Jadi ke-79 Provinsi Jatim, Pemkab Anugerahi Penghargaan 20 Elemen Masyarakat Berprestasi
Kegiatan itu diselenggarakan oleh Dinas Pariwisata Kabupaten Pasuruan, Senin (5/2/2024).
Menurut Andriyanto, studi banding ataupun pelatihan seperti yang dilaksanakan kali ini dapat melahirkan kreativitas dan inovasi pokdarwis dalam mengembangkan wisata di desa masing-masing.
"Pasca pelatihan, anak-anak muda yang tergabung di pokdarwis bisa kembangkan potensi wisata yang dimiliki desa," katanya.
Baca Juga: Pesan Pj Gubernur Jatim saat Lantik Pj Bupati Pasuruan dan Pj Wali Kota Probolinggo
Terpisah, kepala Dinas Pariwisata Kabupaten Pasuruan Eka Wara Brehspati menuturkan bahwa anak-anak muda yang tergabung dalam pokdarwis akan mendapat pelatihan dasar dari narasumber yang sudah berpengalaman dalam mengelola wisata.
"Juga kita ajak belajar ke keluar daerah untuk studi banding," jelasnya.
Eka berharap nantinya setelah semua kegiatan dilaksanakan, pokdarwis mampu menyusun program dan potensi yang ada di masing-masing desa untuk dikembangkan.
Baca Juga: Pesan Andriyanto saat Tak Lagi Jabat Pj Bupati Pasuruan
Sehingga nanti dampak positifnya adalah mengangkat pendapatan masyarakat dan membuka peluang usaha. (bib/par/rev)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News