PASURUAN, BANGSAONLINE.com - Hari ketiga Idul Fitri 1445 Hijriah, Jumat (12/4/2024), arus lalu lintas di Pasuruan meningkatkan hampir dua kali lipat. Dari arah Kejapanan misalnya, arus lalu lintas meningkat 93 persen.
Sedangkan dari Tol Pandaan naik 91 persen dibandingkan hari biasa. Meski demikian, hingga pukul 16.30 WIB kondisi lalu lintas terpantau lancar.
Baca Juga: CCEP Indonesia Dorong Transisi Energi Berkelanjutan Melalui Peresmian PLTS ATAP di Jatim
Namun di Simpang 4 Taman Dayu setelah Exit Tol Pandaan menuju arah selatan atau Malang terpantau padat.
"Arus lalu lintas sejak pagi hingga siang di H+2 masih lancar dan tidak ada kepadatan, apalagi sampai terjadi kemacetan panjang. Namun di H+3 hingga saat ini menjadi kemacetan panjang di Simpang 4 Taman Dayu baik yang arah mau ke Taman Dayu hingga ke arah Sukorejo," ujar Kasatlantas Polres Pasuruan AKP Deni Prasetyo.
Tol Kejapanan sore hari juga terpantau padat merayap, baik masuk maupun keluar dari arah Surabaya ataupun ke Malang.
Baca Juga: Tinjau Pesisir Pasuruan yang Terdampak Puting Beliung, Pj Gubernur Jatim Instruksikan Perbaikan
Menurut Deni, padatnya arus lalu lintas disebabkan banyaknya mobil pribadi warga yang keluar dan masuk, baik arah ke Pandaan maupun ke arah Sidoarjo.
Deni menambahkan, bakal terus memantau lalu lintas di jalur mudik.
Salah seorang pemudik yang ditemui di Masjid As-Salam, Kecamatan Gempol, Andre (38), mengaku berangkat dari Kediri pukul 11.30 WIB dan baru sampai di Gempol sekira pukul 16.40 WIB.
Baca Juga: 3 Kecamatan di Pasuruan Barat Banjir
"Saya ke Malang Selatan beserta keluarga dengan menggunakan mobil pribadi. Alhamdulillah arus lalu lintas cukup lancar awalnya. Tapi nyampek keluar Tol Kejapananan tadi kaget macet padat merayap, Mas," katanya. (maf/par)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News