
SURABAYA, BANGSAONLINE.com - Kimchi khas Korea dapat dibuat dengan sederhana di rumah. Selain bisa menakar bumbu sesuai selera, kimchi juga bisa dijadikan sebagai stok makanan di rumah.
Berikut resep kimchi vegan ala korea:
Bahan:
-200 gram sawi putih
-20 gram wortel (kupas dan potong tipis memanjang)
-20 gram jamur yang sudah dimasak
-20 gram lobak, potong-potong
-50 gram air kombu
-2 sendok makan garam himalaya
-35 gram tepung beras
-20 gram guchugaru
-25 gram apel atau pir
-5 gram gula merah
-2-3 sendok makan kombucha
-Jahe secukupnya
Cara membuat kimchi vegan ala korea:
1. Potong bagian pangkal sawi putih terlebih dahulu. Kemudian, belah sawi menjadi empat bagian memanjang dan bersihkan seluruh lembaran sawi.
2. Baluri seluruh bagian sawi menggunakan garam. Lalu, biarkan hingga garam meresap sekitar 15 menit. Setelah itu, bilas Kembali sawi menggunakan air bersih, lalu sisihkan.
3. Selanjutnya, campur air kombu, gula merah dan tepung beras. Masaklah sembari diaduk hingga tercampur rata dan biarkan dingin. Disisi lain, blender kombucha, apel dan jahe hingga halus. Lalu sisihkan.
4. Campur adonan tepung beras, kombucha yang sudah diblender, dan gochugaru di dalam wadah berukuran besar. Kemudian, oleskan campuran bumbu ke semua sisi sawi putih untuk dimarinasi menggunakan tangan.
5. Taruh sawi putih yang sudah dimarinasi ke dalam toples kaca dengan cara dipadatkan. Biarkan berfermentasi di suhu ruang sampai waktu yang diinginkan.
(ans)