Nekat, Seorang Pria Rampok Toko Frozen Food di Jombang Bermodalkan Pisau

Nekat, Seorang Pria Rampok Toko Frozen Food di Jombang Bermodalkan Pisau Tangkapan layar video rekaman CCTV saat pelaku mengancam karyawan menggunakan pisau.

JOMBANG, BANGSAONLINE.com - Seorang pria nekat merampok sebuah toko frozen food milik H. Abdul Rohman (34), yang berada di Dusun Sedamar, , Kecamatan Sumobito, Kabupaten .

Akibat perampokan tersebut, pemilik toko menderita kerugian jutaan rupiah.

Baca Juga: Pria dari Tuban Tewas Tersangkut Kabel Putus di Jombang

Kasatreskrim Polres , AKP Sukaca, mengatakan peristiwa pencurian dengan kekerasan itu terjadi pada Minggu (21/07/24) malam sekira pukul 21:00 WIB, saat toko hendak tutup.

"Jadi di dalam toko ada dua karyawan perempuan. Saat mau tutup, toko didatangi pelaku dengan membawa pisau," ucapnya saat ditemui wartawan di Mapolres , Rabu (24/7/2024).

Dilihat dari rekaman CCTV, pelaku tampak beraksi seorang diri dan sempat mengancam dua karyawan dengan menodongkan pisau agar menyerahkan uang.

Baca Juga: Satresnarkoba Polres Jombang Amankan 2 Pengedar Narkoba Beserta 81,12 Gram Sabu

"Pelaku ngancam akan membunuh korban jika tidak menyerahkan uang yang ada di meja kasir. Karena ketakutan, akhirnya dua perempuan itu menyerahkan semua uang hasil penjualannya hari itu. Ya, sekitar Rp7,8 juta," ungkap Sukaca.

Atas peristiwa tersebut, pihak korban sudah membuat laporan ke . Saat ini polisi masih melakukan penyelidikan terhadap kasus itu.

Baca Juga: Eks Brimob Polres Jombang Gelar Baksos dan Santunan Anak Yatim

"Kami pihak Polres secara langsung turun ke lapangan untuk mem-back up dengan mendatangi TKP dan mengumpulkan bukti-bukti, termasuk rekaman CCTV dan meminta keterangan dari dua korban," tukas Sukaca.

Dari rekaman CCTV dan juga keterangan salah satu karyawan yang menjadi korban, Siska (29), pelaku menggunakan jaket hoodie warna abu-abu, topi biru, dan masker. Pelaku berbadan kurus dengan tinggi sekitar 160 cm.

"Pelaku masuk tiba-tiba menodongkan pisau dan meminta uang, terus ngancam 'saya bunuh lho, saya bunuh lho'. Saya ketakutan, terus saya kasihkan semua uangnya, kemudian dia pergi mengendarai motor matic," pungkasnya. (aan/rev) 

Baca Juga: Ujicoba Pembelian dengan QR Code, Konsumen Pertalite di Jombang Beri Apresiasi

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'Video Vanessa Angel dan Suami Kecelakaan di Tol Jombang, Anak Selamat':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO