Per Juli 2024, Belanja APBN di Tuban Sudah Capai 50,67 Persen

Per Juli 2024, Belanja APBN di Tuban Sudah Capai 50,67 Persen Kepala KPPN Tuban, Martina Sri Mulyani, saat memberikan penghargaan kepada Satker Kemenag Tuban yang dinilai baik telah menggunakan CMS dalam setiap transaksinya.

TUBAN, BANGSAONLINE.com - Realisasi belanja APBN per 29 Juli 2024 di Kabupaten Tuban sudah mencapai 50,67 persen. Jika dihitung, dari pagu awal sebesar Rp2.879.830.451.000, yang sudah terealisasi sebanyak Rp1.459.115.775.514.

"Sedangkan, untuk realisasi terkini belanja pemerintah pusat mencapai 245,99 persen atau 52,77 persen dari pagu awal," kata Kepala Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara (KPPN) Tuban, Martina Sri Mulyani saat dihubungi, Minggu (4/8/2024).

Baca Juga: KPPN Tuban Berikan Penghargaan IKPA kepada Satker Terbaik dalam Kelola Anggaran

Selain belanja pusat, ada juga belanja pegawai pegawai uang mencapai Rp120.528.873 atau sebesar 59,06 persen dari pagu yang ada. Kemudian, belanja barang sekitar 52,10 persen dari pagu awal senilai Rp213.095.167.000 dan belanja modal baru terealisasi sekitar Rp14.446.017.537 atau baru terserap 29,50 persen.

"Khusus untuk realisasi dana transfer dan dana desa di Kabupaten Tuban telah mencapai Rp1.213.122.257.346 dari pagu Rp2.413.683.856.000 per 29 Juli 2024," imbuh Martina, sapaan akrabnya.

Sementara itu, kinerja APBN di Kabupaten Tuban di antaranya meliputi penerimaan perpajakan, penerimaan PNBP, realisasi belanja pemerintah pusat dan realisasi transfer ke daerah.

Baca Juga: Per Akhir Juni 2024, Penyerapan Belanja APBN di Tuban Capai Rp183,75 Miliar

Selanjutnya, penerimaan perpajakan sampai dengan 30 Juni 2024 kemarin untuk PPh mencapai Rp152,87 Miliar, PPN Rp40,68 miliar, PBB sebanyak Rp1,09 miliar, dan pajak lainnya sekitar Rp6,78 miliar.

"Kalau PNBP yang diterima di Kabupaten Tuban yaitu berasal dari Satker Kejari Tuban, Satker Kemenag Tuban, Satker Kantor Pertanahan Tuban, Satker Polres Tuban, dan terakhir satker BNNK Tuban," pungkas Martina. (wan/rev)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO