Mengenal Saffron dan Cara Menyimpannya

Mengenal Saffron dan Cara Menyimpannya Mengenal Saffron dan Cara Menyimpannya. Foto: Ist

SURABAYA, BANGSAONLINE.com - Saffron merupakan rempah yang berbentuk benang-benang tipis berwarna merah dan kuning. Saffron adalah salah satu rempah paling berharga di dunia.

Sejak zaman dahulu, saffron dikenal sebagai simbol kemewahan dan memperkaya rasa. Selain itu, saffron juga bisa mewarnai hidangan dengan pesona kuning keemasan yang dimilikinya.

Saffron berasal dari bunga Crocus Sativus yang dikenal dengan bunga saffron.

Saffron dibudidayakan pertama kali di Yunani, tetapi saat ini Sebagian besar tumbuh di Iran, Maroko, Yunani dan India. Meskipun produksi saffron dalam skala kecil berada di Amerika Serikat, namun Sebagian besar saffron di sana adalah hasil impor.

Sumber foto: Ist

Saffron memiliki rasa manis dan tekstur halus dan wangi yang harum. Rasa manis kemewahan dari saffron sulit untuk dijelaskan karena tergolong unik tetapi mudah dikenali dalam masakan.

Adapun cara menyimpan saffron ialah letakkan di tempat yang sejuk, gelap dan kering. Anda bisa meletakkan di dalam freezer hingga satu tahun.

Air saffron bisa disimpan di dalam kulkas dalam wadah kedap udara dan bertahan hingga tiga minggu lamanya.

(ans)