Bersama Gapura dan Owner Bawang Mas Group, Ribuan Masyarakat di Pamekasan Doakan Palestina

Bersama Gapura dan Owner Bawang Mas Group, Ribuan Masyarakat di Pamekasan Doakan Palestina Owner Bawang Mas Group saat memberikan Tali Asih kepada Habib Hahydar Ali Assegaf, Revda Selver dari Palestina.

PAMEKASAN, BANGSAONLINE.com - Gerakan Pemuda Madura (Gapura) bersama Owner Bawang Mas Group, H. Her, bersama ribuan masyarakat mengikuti berdoa bersama, serta pengumpulan donasi untuk yang terkumpul mencapai Rp500 Juta di Monumen Arek Lancor. 

Ketua Gapura, Abd. Razak, mengaku sempat tak menyangka bahwa agenda tersebut sukses digelar, mengingat waktu yang dipersiapkan sangat mepet dan serba mendadak.

Baca Juga: Setahun Tragedi Genosida, API Palestina Jatim Bakal Gelar Aksi di Surabaya dan Malang

"Ini serba mendadak, saya sempat khawatir acara ini tidak akan sukses, tapi Alhamdulillah kami bersama panitia yang lain diberikan jalan lain oleh Allah, sehingga acara ini berjalan dengan sukses, dan dihadiri oleh ribuan masyarakat, sungguh luar biasa, semoga ini bisa membantu saudara kita di Gaza, ,“ ujarnya saat dikonfirmasi, Senin (28/10/2024)

Sementara itu, Haji Her selaku Owner Bawang Mas Group mengajak seluruh masyarakat Pamekasan untuk terus mendukung perjuangan , baik secara langsung maupun melalui dukungan moral, sebagai bentuk solidaritas sesama muslim.

"Kami berkeinginan mendukung kemerdekaan sebagai wujud solidaritas dan pembelaan terhadap . Alhamdulillah donasi yang di kumpulkan sekarang akan kami donasikan untuk warga ," katanya.

Baca Juga: Hari Perdamaian Internasional, Khofifah Ajak Semua Pihak Terus Serukan Perdamaian di Palestina

Sedangkan Kepala biro Friend Of Palestine (FOP), Heriyanto, menyatakan pihaknya saat ini merupakan satu-satunya relawan yang diakui oleh Gaza, dan melakukan pengiriman secara langsung ke sana sebanyak 2 kali dalam satu bulan.

"Alhamdulillah untuk saat ini, FOP menjadi satu-satunya relawan yang diakui oleh Gaza, Palestine, kita mengirimkan hasil donasi secara langsung 2 kali dalam sebulan, tidak hanya itu saat ini FOP juga ditunjuk sebagai mitra pembangunan rumah sakit di ," paparnya.

Acara tersebut dihadiri langsung oleh Fokopimda Pamekasan, DPRD Pamekasan, tokoh masyarakat, dan ribuan warga, khususnya yang tergabung dalam majelis sholawat Riyadul Jannah Madura, termasuk Owner Bawang Mas Group yang sekaligus menerima penghargaan dari Habib Rayyan Abdullah. (dim/mar)

Baca Juga: Pemimpin Hamas Ismail Haniyeh Dibunuh di Teheran, Pelakunya Diduga Agen Israel

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO