Dua Inovasi Pelayanan Publik Pemkab Trenggalek Diapresiasi Kemenpan RB

Dua Inovasi Pelayanan Publik Pemkab Trenggalek Diapresiasi Kemenpan RB Pjs Bupati Trenggalek Dyah Wahyu saat terima penghargaan dari Menteri Menpan RB Azwar Anas

TRENGGALEK,BANGSAONLINE.com - Dua inovasi pelayanan publik dari Pemerintah Kabupaten Trenggalek mendapat apresiasi dari Kementrian PANRB (Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reormasi Birokrasi) Republik Indonesia. 

Kedua inovasi tersebut berhasil meraih Top untuk kelompok replikasi inovasi.

Baca Juga: Pjs Bupati Trenggalek Ancam Tutup Usaha Tambak yang tak Kantongi Izin

Piagam penghargaan tersebut diserahkan langsung oleh Abdullah Azwar Anas dalam moment Gebyar Pelayanan Prima yang digelar di Sheraton Grand Jakarta Gandaria City, pada Selasa (8/10/2024).

Dalam keterangannya seperti dikutip dari Prokopim Trenggalek Pjs Bupati Trenggalek Dyah Wahyu Ermawati mengatakan dengan adanya penghargaan tersebut membuktikan bahwa Kabupaten Trenggalek cukup berinovasi dengan baik terutama di bidang layanan kesehatan.

“Harapannya tentu nanti akan diikuti oleh bidang-bidang yang lain supaya kita bisa bertransormasi menjadi pemerintah yang inovatif dan mengutamakan digitalisasi dalam pelayanan publik,” kata Dyah usai menerima penghargaan tersebut.

Baca Juga: Pjs Bupati Trenggalek Salurkan Bantuan Air Bersih pada Warga Terdampak Kekeringan

Adapun dua inovasi tersebut adalah Pendekatan Keluarga yang Berorientasi Mengatasi Penyakit Hipertensi atau disingkat Pendekar Beraksi dari Puskesmas Ngulan Kulon Kecamatan Pogalan Kabupaten Trenggalek.

Inovasi yang kedua adalah Upaya Bersama Lansia Lakukan Ikhtiar Menjadi Akti Produktif dan Mandiri Gaungkan Perilaku Kesehatan Diri atau disingkat Ubblik Madange Ati dari UPT Puskesmas Gandusari Kecamatan Gandusari Kabupaten Trenggalek.(man/adv)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO