Demi Keamanan Rekapitulasi Perhitungan Suara di KPU, Polres Madiun Kota Terjunkan Personel

Demi Keamanan Rekapitulasi Perhitungan Suara di KPU, Polres Madiun Kota Terjunkan Personel Pengawalan hasil rapat pleno penghitungan suara di KPU Kota Madiun.

KOTA MADIUN, BANGSAONLINE.com menerjunkan personel gabungan dalam rapat pleno rekapitulasi penghitungan hasil suara Pilkada 2024 yang digelar KPU setempat, Rabu (4/12/2024). Terdapat 174 petugas yang terdiri dari unsur TNI, Dinas Perhubungan, dan Satpol PP Kota Madiun.

Kabag Ops , Kompol Suprapto, menyampaikan pesan untuk melakukan pemeriksaan yang ketat saat memimpin apel.

Baca Juga: Polres Madiun Kota Gelar Wisuda Purna Bhakti 15 Anggota Polri dan 3 ASN

"Agar laksanakan tugas dengan baik, kemudian lakukan pemeriksaan dengan ketat sebelum memasuki lokasi rapat pleno serta kedepankan sikap humanisme," ucapnya.

Pada pelaksanaan apel juga dilakukan pengecekan kesiapan personel, sarana prasarana, arahan dan mekanisme serta cara bertindak pelaksanaan dalam pengamanan pleno Pilkada 2024 tingkat kota.

SOP pemeriksaan fisik dan barang bawaan menggunakan metal detector serta body checking juga akan diterapkan terhadap seluruh peserta rapat pleno terbuka. Hal tersebut dilakukan untuk menghindari barang-barang berbahaya masuk dalam ruang rapat pleno.

Baca Juga: Polres Madiun Kota Ungkap Kasus Judi Online di Media Sosial

Disebutkan olehnya, personel pengamanan disiagakan di sekitar pelaksanaan pleno, sehingga memberikan rasa aman kepada masyarakat dan juga penyelenggara dalam melaksanakan tugasnya.

Siang tadi, tepatnya pukul 13.00 WIB, perhitungan rekapitulasi selesai dengan penjagaan ketat boks yang berisi hasil rekapitulasi tingkat kota langsung digeser ke KPU Jatim dengan pengawalan maksimal. (dro/mar)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO