SIDOARJO,BANGSAONLINE.com - Viral peristiwa pencurian tong sampah milik warga di Dusun Banjar Melati, Desa Pabean, Kecamatan Sedati terekam CCTV.
Video yang memperlihatkan detik-detik seorang pria menggasakk tiga tong sampah menggunakan sepeda motornya viral di media sosial.
Baca Juga: Jelang Tahun Baru 2025, Polisi Razia Balap Liar di Bypass Balongbendo Sidoarjo
Saat dikonfirmasi Rabu (1/1/2025), warga RT 59/RW 18, Sunaryo mengatakan, kasus pencurian tiga tong sampah dalam satu malam sangat meresahkan warga.
Warga khawatir hal serupa kembali terjadi, jika pelaku tidak diamankan.
Menurutnya, aksi pencurian tiga tong sampah itu terjadi pada Minggu (29/12/2024) sekitar pukul 02.30 WIB. Seorang pria dengan mengendarai Yamaha Nmax warna putih nampak bolak-balik di Dusun Banjar Melati.
Baca Juga: Polda Jatim Bekuk Komplotan Curanmor Spesialis Bobol Kos, Pelaku Ahli Jebol Beragam Kunci Gembok
"Kejadiannya pas sepi orang, awalnya tong sampah besar warna biru di depan rumah Pak Heru dicuri, mengendarai Yamaha Nmax dibawa sendiri sama pelakunya," ungkapnya.
Masih belum puas, kata Sunaryo, tak selang lama, pelaku kembali datang menuju ke rumahnya. Dia mencuri tong sampah di depan rumahnya, kejadian tersebut terekam cctv masjid.
"Itu kemudian balik lagi, mencuri tong sampah depan rumah saya terekam cctv depan masjid. Sama dia ditaruh sebelah kiri, sambil nyetir," kata pria 65 tahun itu.
Baca Juga: Gus Muhdlor Divonis 4,5 Tahun Penjara, Pendukung dan Simpatisan Nangis
Lebih lanjut, aksinya tak berhenti sampai di situ, pelaku kembali menuju Dusun Banjar Melati, untuk mencuri tong sampah di RT 05/RW 18. Usai melancarkan aksinya, pelaku melarikan diri ke arah timur.
"Tiga tong sampah sekaligus dicuri. Karena itu, warga sepakat untuk membuat banner menempelkan foto pencurinya, rencananya banner tersebut dipasang di setiap sudut agar pelaku tak kembali melakukan aksinya," jelasnya.
Dalam video yang viral di media sosial, nampak seorang pria menggunakan kaos hitam, tanpa masker dan helm, mencuri tong sampah besar warna biru, dia membawa tong tersebut di atas paha mengendarai Yamaha Nmax warna putih.
Baca Juga: Jelang Ibadah Natal 2024, Polisi Gelar Patroli Obvit dan Cek Pengamanan Gereja di Sidoarjo
"Pas hari Senin (30/12/2024), dia itu kembali mau mencuri tong lagi. Tapi pas waktu itu pemilik rumah masih bangun, jadi ketahuan pas dikejar tidak keburu," tandasnya.
Atas kejadian tersebut, warga sudah melaporkan ke Polsek Sedati untuk ditindaklanjuti. Kejadian tersebut tengah dalam penyelidikan Polsek Sedati. (cat/van)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News