Agensi Kim Soo Hyun Ambil Tindakan Hukum soal Perundungan di Dunia Maya

Agensi Kim Soo Hyun Ambil Tindakan Hukum soal Perundungan di Dunia Maya Foto: X

BANGSAONLINE.com - Aktor Korea Selatan, Kim Soo Hyun, resmi mengambil langkah hukum terkait penyebaran rumor tak berdasar dan tindakan perundungan yang menyeret namanya di dunia maya.

Situasi ini membuatnya memutuskan untuk menghentikan sementara aktivitas publik.

Menanggapi hal tersebut, pada Selasa, (15/4/2025), agensi yang menaungi Kim Soo Hyun, Gold Medalist, mengeluarkan pernyataan resmi.

Mereka mengungkapkan bahwa laporan kepada pihak berwenang telah diajukan sehari sebelumnya, yakni pada Senin, (14/4/2025), sebagai bentuk tanggapan terhadap berbagai unggahan, komentar, serta informasi palsu yang terus beredar di internet.

“Spekulasi yang tidak berdasar dan klaim tanpa verifikasi telah menyesatkan publik sekaligus merusak reputasi artis kami,” ungkap pihak agensi.

Mereka menambahkan bahwa laporan diajukan atas dugaan pencemaran nama baik berdasarkan Undang-Undang Jaringan dan Komunikasi Informasi serta penghinaan menurut Kitab Undang-Undang Hukum Pidana.

Gold Medalist juga menyoroti fenomena “cyber wrecker”, yakni kreator konten anonim yang menyebarkan gosip demi kepentingan viralitas.

Menurut mereka, para pelaku memanfaatkan anonimitas untuk memproduksi konten bernuansa fitnah yang memicu perundungan siber terhadap publik figur.

Sebagai bentuk keseriusan, agensi menyatakan akan bekerja sama dengan perwakilan hukum internasional untuk menangani konten-konten bermasalah yang beredar di platform seperti YouTube dan X.

Pihak agensi menegaskan bahwa mereka tidak akan tinggal diam dan siap menempuh tindakan hukum lanjutan apabila situasi terus berlanjut.

“Kami akan terus mengambil langkah tegas demi melindungi hak dan martabat artis kami dari tindakan yang melanggar hukum,” tutup pernyataan tersebut. (mg3)

Sumber: allkpop