Kenalkan Dunia Perguruan Tinggi ke Pelajar, SMAN 2 Batu Studi Kampus ke PENS dan Unair

Kenalkan Dunia Perguruan Tinggi ke Pelajar, SMAN 2 Batu Studi Kampus ke PENS dan Unair Rombongan studi kampus SMAN 2 Batu saat menerima penjelasan seputar kampus. Foto: AGUS SALIMULLAH/BANGSAONLINE

KOTA BATU, BANGSAONLINE.cmo - Dalam rangka mengenalkan dunia PT atau perguruan tinggi bagi siswa kelas XI, SMA Negeri 2 Batu menggelar studi kampus di Surabaya, Rabu (23/4/2025). Adapun kampus yang dikunjungi antara lain Politeknik Elektronika Negeri Surabaya (PENS), dan Fakultas Saintek, Universitas Airlangga.

Rombongan guru pendamping dan siswa diterima Andri Suryandari, Humas PENS bertempat di auditorium kampus setempat. 

Pada kesempatan itu, ia menjelaskan sejarah berdirinya PENS, sarana, dan prasarana di kampus, departemen yang ada, cara mendaftar, termasuk prestasi sebagai kampus politeknik terbaik di Indonesia.

Sementara itu, Andhik Ampuh Yunanto, sekretaris jurusan Departemen Teknik Informatika dan Komputer menjelaskan, PENS memiliki beberapa departemen, antara lain departemen teknik elektro, departemen teknik informatika dan komputer, departemen teknik mekanika dan energi, departemen teknologi multimedia kreatif, dan program Pascasarjana terapan.

Sedangkan di Unair, rombongan diterima di Fakultas Saint dan Teknologi (Saintek). Mereka disambut oleh Pembantu Dekan 3, Fatmawati. 

Dalam kesempatan itu, ia menyampaikan bahwa saat ini kampus Unair masuk rangking 4 nasional. Disampaikan pula tata cara seleksi masuk yang meliputi seleksi jalur SNBP, UTBK, jalur mandiri, golden tiket bagi ketua OSIS, prestasi di bidang keagamaan yakni siswa yang hafal Alquran, serta prestasi akademis dan non-akademis.

Tak hanya itu, rombongan juga mendapat pengetahuan tentang jumlah program studi di Fakultas Saintek Unair. Disebutkan, saat ini Fakultas Saintek Unair memiliki 8 prodi, antara lain matematika, sistem informasi, statistik, kimia, biologi, teknik lingkungan, fisika, dan teknik biomedis.

Selain studi kampus di Surabaya, siswa kelas XI juga mengadakan studi sejarah dan seni di Pulau Dewata, Bali pada 24-25 April mendatang. (asa/mar)