
BANGSAONLINE.com – Emily Henry memimpin jajaran penulis novel romantis muda yang mendalami tentang makna cinta yang layak diperjuangkan. Ia merupakan salah satu penulis komedi romantis asal Amerika yang kini tengah naik daun.
Melalui karya-karyanya, Henry menyampaikan apa itu cinta dan bagaimana layaknya cinta itu diperjuangkan. Tak terkecuali pada novel barunya yang berjudul “Great Big Beautiful Life” yang telah terbit pada Selasa (22/4/2025).
“Saya pikir orang-orang yang Anda anggap dekat adalah orang-orang yang cukup rentan untuk diajak berdiskusi,” ujarnya.
Ia mengatakan bahwa konflik akan selalu ada dan komunikasi merupakan kunci dalam suatu hubungan.
“Konflik adalah bagian yang sangat penting dalam membangun keakraban dengan seseorang. Jika Anda tidak siap dengan hal tersebut, maka Anda dapat menghancurkan hubungan itu dan tidak akan dapat melangkah ke tingkat selanjutnya,” lanjutnya.
Mungkin itulah alasan mengapa terkadang para tokoh dalam novelnya bertengkar sengit sebelum akhirnya kembali bersatu. Hal tersebut juga terjadi dalam “Great Big Beautiful Life”.
Novel tersebut mengisahkan dua jurnalis yang berseteru, Alice dan Hayden. Keduanya berlomba-lomba untuk mendapatkan kesempatan menulis memoar selebriti terbesar abad ini. Ini adalah sebuah kisah yang diambil dari trope populer tentang enemies to lovers, yang menjadi favorit Henry.
Ingin tahu bagaimana cara komunikasi yang dilakukan Alice dan Hayden dalam menyelasaikan masalah? Cek akun Instagram Henry @emilyhenrywrites untuk prapesan “Great Big Beautiful Life” sekarang! (mg5)