Malam Suroan, Puluhan Kendaraan Pendekar Silat di Ngawi Kena Razia

Malam Suroan, Puluhan Kendaraan Pendekar Silat di Ngawi Kena Razia Petugas saat merazia kendaraan para pendekar silat. foto: zainal abidin/BANGSAONLINE

NGAWI, BANGSAONLINE.com - Sekitar 30 sepeda motor milik pendekar silat Gubuk Remaja ditahan petugas saat mengikuti acara malam pengesahan pada 24 Oktober lalu di Jalan Kyai Mojo Ngawi. Dan sehari berikutnya 25 sepeda motor juga ditahan petugas dari tangan pendekar Persaudaraan Setia Hati Terate (PSHT) yang hendak berangkat pengesahan di Cabang PSHT Jalan Bernadib Ngawi.

Hal ini patut disayangkan. Pasalnya, pihak aparat melalui Kasubag Ops maupun Kasat Binmas sudah berulangkali menyampaikan maklumat tentang disiplin lalu-lintas saat mengikuti perhelatan tradisi kependekaran didalam bulan Muharam/Suro tahun 1437 Hijriyah atau 2015 ini.

Baca Juga: SP3 Kasus Dugaan Malapraktik Dokter Gigi yang Tewaskan Wanita di Ngawi Tuai Aksi Demo

Namun larangan itu rupanya tak ditaat para pendekar silat. Rata-rata sepeda motor yang kena razia itu tidak dilengkapi spare part standar, seperti pemakaian knalpot brong, ban ceper, tidak menggunakan helm SNI dan tidak dilengkapi surat-surat kendaraan.

"Kita sudah berupaya melakukan sosialisasi lewat berbagai media yang ada tentang disiplin lalu-lintas terhadap para pendekar ini. Bahkan kemarin itu lewat dialog interaktif di radio dengan gamblang kita jelaskan silahkan merayakan malam pengesahan namun harus tertib di jalan, salah satunya memakai peralatan sepeda motor sesuai aturan," terang Kompol Suwarno Kasubag Ops , Senin (26/10).

Sementara Kastlantas AKP Made Parwita menerangkan, pihaknya akan terus melakukan razia terhadap para pengendara di jalan selama Muharam ini. Hal itu untuk penegakan para pengendara sepeda motor yang sengaja melanggar lalu-lintas sehingga situasi kamtibmas terganggu. 

Baca Juga: Cegah PMK, Bhabinkamtibmas dan Dinas Perternakan Gelar Penyemprotan Disinfektan di Keraskulon Ngawi

"Mari upayakan tertib di jalan. Kalau tidak, jelas kita tindak sesuai aturan. Mengenai kapan sepeda motor itu diambil dari pemiliknya tentunya setelah sidang nanti sambil membawa peralatan motor sesuai standarnya," tegas AKP Made Parwita. (nal/rev)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'Cari Bibit Atlet dan Tingkatkan Imunitas Warga Surabaya, Merpati Putih Buka Kolat Umum di Mal Sutos':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO