SMS pada Suami, Sebelum Akhirnya Warga Blabak Kediri Tewas Gantung Diri

SMS pada Suami, Sebelum Akhirnya Warga Blabak Kediri Tewas Gantung Diri ilustrasi

KEDIRI, BANGSAONLINE.com - Warga Kelurahan Blabak tepatnya di jalan raya Jegles Kecamatan Pesantren Kota Kediri, Jumat (20/11) pagi dikejutkan dengan meninggalnya seorang ibu rumah tangga yang nekat mengakhiri hidupnya dengan cara gantung diri.

Korban yang diketahui bernama Luluk Okvitasari (29) pemilik salon di wilayah Pare ini diketahui tewas, pertama kali diketahui oleh suaminya sendiri, Andik Setiawan. Saat itu, sepulang dari bisnis jual beli mobil sekitar pukul 23.00 malam, Andik mendapati pintu rumahnya tidak terkunci dan melihat kedua anaknya tidur di kamar tanpa ada istrinya.

Baca Juga: Anggota Satlantas Polres Kediri Kota Gagalkan Upaya Bunuh Diri di Jembatan Semampir

Kemudian, Andik menuju ke kamar mandi untuk buang air kecil dan kaget melihat istrinya sudah menggantung di kayu blandar di dapur dengan menggunakan tali selendang.

Informasi yang dihimpun, sebelum kejadian, Andik pamit pada korban untuk pergi ke rumah Farid di kelurahan Tinalan, membahas masalah jual beli mobil. Setelah Andik keluar bersama Farid, Luluk sms pada suaminya bahwa kalau mau pulang, pintu tidak dikunci. Saat Andik tiba di rumah, pintu memang tidak dikunci.

Mengetahui istrinya dalam posisi menggantung, Andik mengambil pisau untuk memotong selendang hingga Luluk terjatuh dan menindih Andik. Setelah dicek tangannya, gerak nadinya sudah tidak ada. Telapak kakinya juga masih hangat. Namun Luluk sudah meninggal dunia.

Baca Juga: Ini Isi Surat Wasiat Korban Bunuh Diri di Sidoarjo

Andik, kemudian memanggil Masrofiatin, mertua yang rumahnya berdekatan dan diteruskan laporan ke polisi. Kasubag Humas Polres Kediri Kota AKP Anwar Iskandar mengatakan, saat dilakukan evakuasi, korban memakai daster warna biru gelap.

Sebelumnya antara Luluk dan suaminya tidak ada masalah. “Menurut informasi tidak ada masalah antara suami dan istri tersebut. Namun demikian, kami masih mencari tahu motif korban nekat gantung diri,” ungkapnya.

Sementara itu, guna kepentingan penyelidikan, jenazah korban dibawa ke rumah sakit untuk menjalani visum dan kemudian diserahkan kepiha keluarga untuk dimakamkan. 

Baca Juga: Hari ke-3, Korban Diduga Bunuh Diri di Jembatan Semampir Kediri Ditemukan Tewas

Sumber: Harian Bangsa

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'Pria di Kediri Nekat Tabrakkan Diri ke Kereta Api':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO