GRESIK, BANGSAONLINE.com - DPRD Kabupaten Gresik menggelar paripurna dengan agenda rolling (kocok ulang) enam alat kelengkapan dewan di gedung DPRD Gresik Jalan KH Wachid Hasyim, Sabtu (9/1).
Seperti prediksi sebelumnya, dalam kocok ulang alat kelengkapan kali ini, empat jabatan strategis yang akan diboyong empat fraksi terbukti.
Baca Juga: Banggar DPRD Gresik Pastikan Target PAD 2024 Senilai Rp1,597 Triliun Tak Tercapai
Di mana, empat fraksi, yakni FPG, FKB, FPPP dan FPD memboyong empat alat kelengkapan yakni Komisi A, B, C dan D.
Dalam rolling alat kelengkapan yang berlangsung pukul 10.00 WIB itu, awalnya tujuh fraksi yang ada yakni, FPG, FKB, FPPP, FGerindra, FPDIP,
Setelah itu, masing-masing komisi memilih tiga pimpinan, ketua, wakil ketua dan sekretaris. Kemudian, untuk alat kelengkapan BK (Badan Kehormatan) dan Banleg (Badan Legislasi) masing-masing memilih jabatan ketua dan wakil ketua.
Baca Juga: Pendukung Kotak Kosong di Gresik Soroti Rendahnya PAD 2024
Hasilnya, untuk jabatan di Komisi A (bidang hukum dan pemerintahan) ketua dijabat Suparno Diantoro (FPG), wakil ketua dijabat Mujid Riduan (FPDIP) dan sekretaris dijabat HM. Abdul Qodir (FKB).
Untuk ketua B (bidang perekonomian dan keuangan) ketuanya dijabat H. Subeki (FPD), wakil ketua H. Anwar Sadad (FPPP) dan sekretaris dijabat Asroin Widyana (FPG).
Komisi C (bidang pembangunan), ketua dijabat Moch Syafik AM (FKB), wakil ketua dijabat Markasim Halim Widiyanto (FPG), dan sekretaris Ach Kusrianto (FPDIP).
Baca Juga: PDIP Larang Kadernya di Legislatif Ikut Kunker Jelang Pilkada, Noto: Sudah Lapor ke Sekwan Gresik
Selanjutnya, Komisi D (bidang kesejahteraan rakyat), untuk ketua dijabat Muntarifi (FPPP), wakil ketua dijabat H. Sujono (FKB) dan sekretaris dijabat Ida Astutik (FPD).
Untuk jabatan BK (Badan Kehormatan), ketua dijabat H.Zulfan Hasyim (FKB) dan wakil ketua Sumardi (FPPP). Dan, Banleg (Badan Legislasi), ketua dijabat H Suberi SH (FPD) dan wakil ketua dijabat Noto Utomo (FPDIP).
Sementara anggota DPRD Gresik asal FPDIP, Noto Utomo mengatakan, rolling enam alat kelengkapan DPRD Gresik jilid II ini berjalan demokratis. "Mulai tahapan rapat paripurna hingga pemilihan pimpinan alat kelengkapan, kemudian diteruskan lagi dengan paripurna penetapan, semua berjalan mulus," klaimnya.
Baca Juga: Ketua DPRD Gresik Lantik Wahidatul Husnah sebagai Anggota PAW Periode 2024-2029
Pihaknya berharap dengan terbentuknya alat kelengkapan baru di awal tahun 2016 ini bisa langsung tancap gas untuk menjalankan tugas-tugas kedewanan. (hud/rev)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News