Kesaksian AKBP Untung: Ada Dua Teroris Kabur, Eh, Menko Polhukam Bilang Tidak Ada

Kesaksian AKBP Untung: Ada Dua Teroris Kabur, Eh, Menko Polhukam Bilang Tidak Ada Baku tembak yang terjadi pasca penyerangan bom di kawasan Sarinah, Jakarta, Kamis (14/01/2016)/Tribun Jabar

JAKARTA, BANGSAONLINE.com - AKBP Untung Sangaji berani menembak pelaku teror bom di Jalan MH Thamrin, Jakarta Pusat. Saat berjibaku melawan teroris, ia melihat dua orang pelaku lainnya yang kabur dengan mengendarai sepeda motor.

"Ada yang lari, dia waktu lari ke arah Tanah Abang. Ada dua orang, dia bawa sesuatu seperti tas kan nggak mungkin saya pecah perhatian," ujar Untung ketika hadir di acara diskusi 'Di Balik Teror Jakarta' di Warung Daun, Cikini, Jakarta Pusat, Jumat (16/1/2016).

Baca Juga: Luhut Dicap Pengkhianat dan Jerumuskan Presiden, Beranikah Jokowi Memecat?

AKBP Untung lalu membeberkan ciri-ciri pelaku tersebut. "(Ciri-cirinya) Saat itu dengan helm sama seperti yang pakai topi, pakai ransel, itu satu motor mereka," ujarnya.

Menurut Untung, teror di Thamrin tidak mengindikasikan bahwa intelijen dan aparat penegak hukum kecolongan. Hal tersebut bisa disimpulkan dari bom berukuran lebih besar yang belum sempat meledak.

"Kenapa belum kecolongan? Dia (pelaku-pelaku teror) belum sempat meledakkanbom yang lebih besar. Hanya karena kita gila, kita hantam saja. Nggak ada urusan. Anak istri saya maki-maki saya, kalau mati gimana," tuturnya.

Baca Juga: Manuver Luhut-Cak Imin Ambyar! Jokowi: Tak Ada Presiden Tiga Periode

Anehnya, Menko Polhukam Luhut Binsar Pandjaitan yang tidak terlibat tembak-menembak langsung dengan teroris justru menyatakan sebaliknya. Luhut menegaskan bahwa tak ada teroris yang kabur dari lokasi.

"Tidak benar. Tadi kita sudah lihat slide-nya dan videonya, tidak ada yang kabur," kata Menko Polhukam Luhut Pandjaitan di Mapolda Metro Jaya, Jl Sudirman, Jakarta, Sabtu (16/1/2016). Hal ini disampaikan Luhut usai rapat Kapolri Jenderal Badrodin Haiti, dan Kapolda Metro Jaya Irjen Tito Karnavian.

Luhut kemudian mengapresiasi cepatnya pergerakan polisi menangani kejadian. Bahkan, menurut dia, bisa dibilang ini yang tercepat dalam kasus serupa mana pun. "Proses penanggulangan di lapangan hanya 11 menit dan itu prestasi dan kami tak kompromi hadapi seperti itu," imbuh Luhut.

Baca Juga: Cak Imin Dituding Pemicu Demo 11 April, Luhut, dan Bahlil Tersudut, Politikus PDIP Desak Dicopot

Dia juga meminta kepada seluruh pihak untuk tak menyebarkan informasi yang dapat menimbulkan kekacauan. Pemerintah, melalui aparat keamanan, akan selalu memonitor segala situasi.

"Hanya saja memang kita tidak tahu kapan, di mana, dan bagaimana mereka melakukan aksinya," ujar Luhut.

Mana yang benar? Terserah pembaca, apakah percaya Luhut yang melihat berdasarkan slide atau AKBP Untung yang terlibat langsung tembak menembak dengan teroris.

Baca Juga: Puan Pastikan Pemilu 2024, Cak Imin Dianggap Permalukan NU dan Gus Dur

Sumber: detik.com

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO