PONOROGO, BANGSAONLINE.com - Untuk persiapan arus mudik Lebaran 1437 H, sebanyak 20 sopir bus dites narkoba melalui urin di Terminal Seloaji, Ponorogo, Selasa (21/06). Para sopir bus dipilih secara acak dan tidak diberitahu sebelumnya, sehingga sebagian besar kaget akan adanya kegiatan ini.
Namun dari 20 sampel yang di tes urine, tidak ada yang positif terkena narkoba. "Semua negatif narkoba," terang Kasat Narkoba AKP Supardi.
Baca Juga: Di Sanggar Kesenian Langen Kusumo Ponorogo, Khofifah Apresiasi Inovasi Pelestarian Reog
AKP Sunardi mengatakan, kegiatan ini adalah kegiatan rutin yang dilakukan sat Narkoba. Selain untuk mengetahui pengguna Narkoba, juga untuk mempersiapkan pelayanan maksimal kepada masyarakat yang akan mudik lebaran tahun ini. “Jangan sampai sopir bus memakai narkoba saat mengemudi, bisa membahayakan semuanya” ujarnya.
Kegiatan ini bekerja sama dengan sat Lantas Polres Ponorogo dan dengan Dinas Perhubungan Ponorogo.
Selain tes urine, beberapa kendaraan diuji kelayakannya oleh Dishub dan Satlantas Polres Ponorogo.
Baca Juga: Kalaksa BPBD Jatim Resmikan Rekonstruksi Jembatan Terdampak Bencana di Kabupaten Ponorogo
“Kami akan mengidentifikasi bus yang tidak layak jalan, jangan sampai terjadi kecelakaan sia-sia karena kondisi kendaraan yang tidak layak,” kata Kanit Dikyasa, Ipda Yudi Kristiawan.
Sementara Dinas Perhubungan akan melakukan pemeriksaan kendaraan mudik secara menyeluruh beberapa waktu yang akan datang sebelum beroperasi. (yah/jar/ros)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News