Arjuna dan Gatotkaca pun Ikuti Upacara Hari Kemerdekaan Indonesia

Arjuna dan Gatotkaca pun Ikuti Upacara Hari Kemerdekaan Indonesia

NGANJUK, BANGSAONLINE.com - Bangsa yang besar adalah bangsa yang menghargai jasa para pahlawannya. Ungkapan tersebut cukup mengena ke dalam setiap hati anggota Komunitas Ontel Sepeda Tua Indonesia (Kosti) saat melaksanakan upacara detik-detik Proklamasi Kemerdekaan RI ke-71, kemarin (17/8).

Upacara yang digelar di Lapangan Kartoharjo, tersebut dihadiri perwakilan-perwakilan Kosti di setiap kecamatan. Mereka mengenakan dandanan layaknya tokoh pewayangan semacam Arjuna, Gatotkaca dan lain sebagainya. Sebagai inspektur upacara adalah Anggota Komisi IV DPR RI Surya Alam.

Baca Juga: Nganjuk Terima Penghargaan UHC Tingkat Provinsi Jatim di Acara Peringatan HKN 2024

“Saya diundang sebagai tamu kehormatan, kenyataan saya disuruh pimpin upacara dengan tradisi Jawa ala tokoh pewayangan,” kata Surya Alam, Rabu (17/08).

Menurutnya, kegiatan ini perlu di tumbuh kembangkan seakan tidak percaya bahwa awalnya, hanya menghadiri undangan untuk ikut memeriahkan upacara peringatan HUT RI ke-71. Dengan berpakaian tokoh wayang dan pimpin upacara dengan menggunakan bahasa jawa, dengan iringan music gamelan lengkap.

“Ini merupakan kehormatan buat saya, saya anggap unik sekaligus melestarikan budaya Jawa,” terangnya.

Baca Juga: Tembus Pasar LN dan Serap Tenaga Kerja Lokal, Khofifah Apresiasi Agrobisnis Bibit Buah di Nganjuk

Dijelaskan, kemerdekaan yang telah dinikmati oleh seluruh masyarakat Indonesia saat ini tidak terlepas dari jasa para pahlawan, dan mewariskan nilai-nilai perjuangan kepada para pemuda serta menumbuhkan rasa nasionalisme.

“Saya bangga atas ide kreatif dan bentuk nasionalis masyarakat nganjuk, dengan menampilkan ide unik dan kreatif,” tandas Surya.

Baca Juga: Antusias Warga Tinggi, Pj Bupati Nganjuk Apresiasi Baksos Periksa Kesehatan Gratis

Sementara itu tokoh masyarakat Suratman, sekaligus koordinator kosti mengatakan, suatu bentuk partisipasi pecinta sepeda ontel ingin berbagi kebahagian dengan masyarakat dan ikut memeriahkan HUT RI ke-71. Selain pimpinan upacara yang menggunakan pakaian pewayangan, para peserta juga menggunakan pakaian lengkap ala pejuang 45 lengkap dengan atribut dan sepeda tuanya.

“Memang saya menginginkan kesan unik dan mengena langsung ke masyarakat,” kata Suratman.

Baca Juga: Tim Kurator Balai Harta Peninggalan Surabaya Gali Potensi Harta Pailit PT RRI

Menurutnya, kesan merakyat dan tradisional adalah suatu kultur budaya dari masing-masing daerah, kita sendiri dari jawa dan kental dengan budaya wayang. Kultur budaya inilah yang akan lebih memperkenalkan daerah tersebut ke manca negara, bahwa adat dan budaya yang berbeda-beda tapi tetap satu yaitu di Indonesia. Jadi keanekaragaman yang tercerminan dalam Bhineka Tunggal Ika tidak bisa kita tinggalkan untuk mencapai kemerdekaan Indonesia.

“Saya atas nama Kosti mengucapkan trimakasih kepada para pejuang dan pendahulu bangsa, jasanya tak akan bisa terlupakan,” tutur Suratman.

Pada kesempatan tersebut masyarakat yang hadir dalam upacara tersebut juga di sediakan jajanan dan makanan gratis. Sebanyak 10 pedagang yang di persiapkan untuk memberi makanan gratis langsung di serbu di antaranya, 2 pedagang bakso, gado-gado, tahu campur, nasi pecel, lontong balap, es tebu, dan pedagang cireng. (bam/lan)

Baca Juga: Tindaklanjuti Aduan Masyarakat, Bea Cukai Kediri Temukan 1.420 Batang Rokok Polos di Nganjuk

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'Polres Nganjuk Musnahkan BB Narkoba, Miras, dan Knalpot Brong, Hasil Ops Pekat Semeru 2024':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO