11 Siswa Bolos di Tuban Terjaring Razia

11 Siswa Bolos di Tuban Terjaring Razia Petugas saat memberikan pembinaan kepada 11 siswa yang bolos sekolah. foto: SUWANDI/ BANGSAONLINE

TUBAN, BANGSAONLINE.com - Sebanyak 11 siswa yang kedapatan bolos sekolah terjaring razia oleh petugas gabungan dari Polsek Rengel, Koramil Rengel, Satpol PP dan UPTD Dinas Pendidikan Kecamatan Rengel, Rabu (19/10).

Kapolsek Rengel, AKP Musa Bachtiar kepada BANGSAONLINE.com mengungkapkan, para pelajar itu kedapatan cangkruk di kawasan wisata Sendang Maibit, Kecamatan Rengel, saat jam sekolah. Mereka sempat mencoba melarikan diri setelah mengetahui petugas akan menghampirinya. Namun, mereka akhirnya tak berkutik karena jalan yang dilalui buntu.

Baca Juga: Puluhan Pelajar di Tuban Terjaring Razia Saat Nongkrong di Warkop

"Setelah ditangkap, siswa itu kami beri hukuman dengan hormat pada guru dan menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya untuk membangkitkan rasa nasionalismenya," ujar Musa sapaan akrabnya.

Ia menambahkan, siswa bolos tidak hanya diberi hukuman saja, melainkan juga didata untuk selanjutnya dipanggilkan pihak sekolah dan kemudian diberi pembinaan. "Ketika didata ternyata sebelas siswa itu berasal dari luar daerah Kecamatan Rengel," paparnya.

Lanjut Musa menyampaikan, razia ini akan terus dilakukan untuk mencegah adanya siswa yang suka bolos saat pelajaran berlangsung. 

Baca Juga: Diobrak Satpol PP Saat Ngopi di Jam Pelajaran, Belasan Pelajar di Tuban Ngacir

Dalam razia tersebut, petugas tidak hanya mendatangi tempat wisata saja, tetapi warung kopi dan tempat penyewaan PlayStation (PS) juga tak luput jadi sasaran petugas. (wan/rev)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO