JOMBANG, BANGSAONLINE.com - Puluhan pelukis yang tergabung dalam Komunitas Pecinta Lukis (KOPI) Jombang memperingati Hari pahlawan dengan cara berbeda, yakni dengan melukis dan menggelar pameran lukisan di lingkungan Taman Makam Pahlawan (TMP) Kabupaten Jombang Jawa Timur.
Sejak pagi hari puluhan pelukis tersebut sudah memilih spot untuk melukis gambar para pahlawan. Berbekal kanvas, cat air serta peralatan lukis lainnya, para pelukis mulai asik melukis gambar pahlawan yang didapat dari smartphone mereka masing-masing. Mulai sosok Soekarno, Jendral Sudirman, KH Hasim Asyari tergambar jelas dalam sketsa lukisan. Bahkan sosok Bupati pertama Kabupaten Jombang R.A.A. Soeroadiningrat tak luput dari goresan pensil dari para pelukis.
Baca Juga: Peringati Hari Pahlawan, Umaha Sidoarjo Gelar YPM Bersholawat Bersama Habib Syekh dan Khofifah
"Kurang lebih selama delapan tahun, agenda melukis di Taman Makam Pahlawan ini dilakukan setiap memperingati hari pahlawan, dan usai melukis maka lukisan akan dipajang atau dipamerkan didepan makam," ujar Suger Hartobi, salah satu pelukis yang ikut dalam aksi lukis tersebut. Kamis (10/11/2016).
Lelaki yang akrab disapa tobi ini menambahkan, pelukis dari berbagai aliran ikut serta dalam aksi kali ini, mulai dari Realis, Abstrak, Dekoratif, Temporer serta Ubisme.
"Kami para pelukis memperingati dan menghargai jasa pahlawan dengan cara kami, dan dengan acara ini semangat dan nilai cinta Negara kesatuan Republik indonesia dapat kami pupuk dan kami sampaikan melalui lukisan," imbuhnya.
Baca Juga: Menteri ATR/BPN Gelar Upacara Bersama Jajarannya saat Peringati Hari Pahlawan
Usai melukis, para pelukis meletakan lukisanya secara berjajar di sepanjang trotoar taman makam pahlawan Jombang, guna dipamerkan kepada para pengguna jalan yang melintas. Bahkan tak jarang pengendara yang tertarik dengan lukisan dan menawar lukisan tersebut untuk dipajang di rumah mereka. (ony/rev)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News