GRESIK, BANGSAONLINE.com - Dana Bantuan Operasional Sekolah Daerah (Bosda) untuk sekolah swasta dan Dana Bantuan Operasional Pendidikan (BOP) untuk Taman pendidikan Al Quran (TPQ/TPA) maupun Madrasah Diniyah tahun 2016 senilai total Rp. 43,1 miliar sudah bisa dicairkan.
Pernyataan ini disampaikan oleh Kepala Dinas Pendidikan Pemkab Gresik, Mahin, didampingi Kepala Bagian Humas, Suyono di sela pelepasan kontingen Ikatan Guru TK Indonesia (IGTKI) Gresik menuju Porseni IGTKI XIII Surabaya di Aula Dinas Pendidikan Gresik, Selasa (27/12).
Baca Juga: Respons Pimpinan DPRD Gresik soal Belum Cairnya Bosda, BK, dan BHP
Mahin merincikan, dari total Rp 43,1 miliar, sebesar Rp 23,1 miliar adalah dana Bosda. Dana Bosda itu diperuntukkan pendidikan dasar yaitu SMP, MTs, SD swasta se-Kabupaten Gresik sebesar Rp 6,5 miliar. Sedangkan untuk pendidikan menengah setingkat SMA, SMK se-Kabupaten Gresik jumlahnya mencapai Rp 16,6 miliar.
Untuk dana BOP, totalnya sebesar Rp 20 miliar. Dana ini diperuntukkan 1.800 lembaga yang ada di Gresik, di mana masing-masing mendapat Rp 2,5 juta. "Selain itu untuk insentif guru dan pembina yang masing-masing mendapat dua ratus lima puluh ribu per bulan per orang," jelasnya.
"Dananya sudah siap dan bisa diambil pada rekening lembaga masing-masing pada minggu ini. Kami berharap dengan telah dicairkannya Dana Bosda maupun BOP ini maka dapat meningkatkan pelayanan pendidikan untuk masyarakat, tentunya dengan harapan akan semakin baik," pungkasnya. (hud/rev)
Baca Juga: Terkait Tunggakan Pencairan Bosda 2023, Ketua DPRD Gresik: Insyaallah Awal Maret
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News