Warga Gresik Juga Diresahkan Tulisan G 30 S-PKI di Dinding Rumah-rumah Warga

Warga Gresik Juga Diresahkan Tulisan G 30 S-PKI di Dinding Rumah-rumah Warga Kapolsek Gresik AKP Suyatmi bersama anggotanya ketika menghapus tulisan G 30 S-PKI di salah satu dinding. foto: SYUHUD/ BANGSAONLINE

GRESIK, BANGSAONLINE.com - Masyarakat Kabupaten , khususnya yang tinggal di Jalan HOS Cokroaminoto dan Samanhudi Kecamatan resah. Pasalnya, beberapa dinding rumah warga dicoret-coret orang tak dikenal dengan tulisan G 30 S-PKI (Gerakan 30 September Partai Komunis Indonesia).

"Saya saat lewat di Jalan Cokroaminoto kaget karena ada warga rame-rame melihat tulisan G 30 S-PKI di dinding," kata Arlina, salah satu pengguna jalan.

Baca Juga: Satpol PP Gresik Gagalkan Pengiriman Miras asal Bali ke Pulau Bawean

Warga setempat yang khawatir tulisan G 30 S-PKI tersebut menimbulkan kegaduhan akhirnya melapor ke Polsek Kota. Saat ini pihak aparat penegak hukum tengah melalukan razia atribut-atribut gerakan terlarang tersebut.

Kapolsek AKP Suyatmi dan sejumlah anggota langsung menuju ke TKP (tempat kejadian perkara) dengan membawa cat. Mereka lalu menutup tulisan G 30 S PKI tersebut dengan cat.

Namun, aparat kepolisian enggan berkomentar saat dimintai tanggapan sejumlah wartawan soal tulisan G 30 S PKI tersebut. (hud/rev)

Baca Juga: Di Pasar Baru Gresik, Khofifah Panen Dukungan dan Gelar Cek Kesehatan Gratis

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'Viral! Video Manusia Menikahi Kambing di Gresik, Bupati Mengecam: Jahiliyah!':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO