SIDOARJO (BangsaOnline) – Bupati Sidoarjo H Saiful Ilah melakukan sidak ke sejumlah lokasi untuk memantau jalannya Pilpres 2014 di Kabupaten Sidoarjo. Sidak yang dituju, diantaranya di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Sidoarjo, di Jl Sultan Agung Nomor 32 Sidoarjo, Rabu (9/7/2014).
Kala sidak, Bupati H Saiful Ilah didampingi Wakil Bupati Sidoarjo HMG Hadi Sutjipto, sejumlah Kepala Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) Kabupaten Sidoarjo, diantaranya Kabag Humas Pemkab Sidoarjo Mahmudi Ali. Turut sidak Pilpres ini, Kapolres Sidoarjo AKBP Marjuki. “Alhamdulillah, Pilpres berjalan lancar, termasuk di dalam Lapas Sidoarjo yang diikuti para napi dan tahanan,” cetus Abah Ipul, panggilan karib H Saiful Ilah.
Baca Juga: Mantan Bupati Sidoarjo Masuk Lapas Porong
Kala sidak ke Lapas Kelas IIA Sidoarjo, Bupati Saiful melihat jalannya pencoblosan di TPS 30 dan TPS 31 yang ada di dalam Lapas Kelas IIA Sidoarjo. Ia berharap hasil sidak itu nantinya menjadi gambaran umum jalannya Pilpres di Kabupaten Sidoarjo. Selain ke Lapas Kelas IIA Sidoarjo, sidak dilakukan ke RSUD Sidoarjo dan TPS di Desa Jemundo Kecamatan Taman, TPS yang diantaranya dipakai mencoblos ratusan warga Syiah Sampang, yang mengungsi di Rusunawa Puspa Agro, di Desa Jemundo Kecamatan Taman.
Sebelum melakukan sidak memantau Pilpres 2014, Bupati Saiful Ilah datang ke TPS 01 di Kelurahan Magersari Kecamatan Sidoarjo, yang lokasinya beberapa ratus meter dari Pendapa Delta Wibawa Sidoarjo. Bupati Saiful datang ke TPS itu menggunakan hak pilihnya, didampingi istrinya, Hj Anik Saiful Ilah. Usai mencoblos, Bupati Saiful menunjukkan jari telunjuknya yang sudah ada bekas tinta biru, tanda pemilih sudah menggunakan hak pilih.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News