GRESIK, BANGSAONLINE.com - Dua nelayan di Ujungpangkah nyaris tewas saat perjalanan pulang mencari ikan dengan perahu kecil di muara Sungai Bengawan Solo Desa Pangkah Wetan Kecamatan setempat, Minggu (2/7/2017), sekitar pukul 14.00 WIB. Ini setelah perahu yang mereka tumpangi diterjang ombak tinggi hingga terbalik dan tenggelam. Beruntung, kedua nelayan berhasil menyelamatkan diri.
Kedua korban adalah Yudi (35) dan Gianto (37), warga setempat. "Kedua korban Alhamdulillah selamat," kata Kepala Pelaksana BPBD (Badan Penanggulangan Bencana Daerah) Pemkab Gresik Abu Hasan kepada BANGSAONLINE.com, Minggu (2/7/2017).
Baca Juga: Gerilya di Komunitas Nelayan, RGS Indonesia Gresik Siap Menangkan Prabowo-Gibran
Menurut Abu Hasan, musibah nahas itu berawal sekitar pukul 10.00 WIB ketika kedua korban berangkat mencari ikan. "Saat akan kembali setelah mencari ikan di laut, perahu yang ditumpangi Yudi dan Gianto diterjang ombak tinggi. Ini menyebabkan perahu mereka terbalik dan menumpahkan seluruh isinya," jelas Hasan.
Beruntung kedua nelayan bisa menyelamatkan diri dengan berpegangan gentong plastik tempat untuk menyimpan ikan yang mengapung di laut. Mereka berbekal bendera kecil untuk meminta pertolongan pada perahu lain yang lewat.
"Dan sekitar pukul 14.00 WIB, akhirnya ada perahu nelayan yang melintas di lokasi, dan segera menolong kedua korban. Korban segera dievakuasi dari laut dalam keadaan selamat dan dibawa menuju Dermaga Weru," terangnya
Baca Juga: Tenggelam saat Cari Ikan di BGS, Nelayan dari Lamongan Ditemukan Tewas
"Kedua korban lalu dibawa menuju rumahnya di Desa Pangkah Wetan," pungkasnya. (hud/rev)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News