Ribuan Warga Kediri Ikuti Jalan Sehat

Ribuan Warga Kediri Ikuti Jalan Sehat Bupati Kediri Haryanti Sutrisno (kerudung krem) juga ikut berbaur dengan masyarakat mengikuti jalan sehat, Minggu (22/4) pagi.

KEDIRI, BANGSAONLINE.com - Ribuan masyarakat Kabupaten mengikuti jalan sehat yang dilaksanakan di area Simpang Lima Gumul, Kecamatan Ngasem, Minggu (22/4) kemarin. Kegiatan ini merupakan rangkaian acara peringatan Hari Jadi Kabupaten ke-1214 tahun 2018.

Bupati dr. Hj. Haryanti Sutrisno memberangkatkan secara langsung peserta jalan sehat ini. Dalam sambutannya Bupati berpesan agar masyarakat menjadikan kegiatan olahraga sebagai kebiasaan yang dilakukan sehari-hari.

Baca Juga: Uniska Jalin Kerja Sama dengan Bank Indonesia Melalui Program Beasiswa

“Jalan sehat ini merupakan bagian dari peringatan Hari Jadi Kabupaten . Juga merupakan bentuk ajakan agar masyarakat Kabupaten senantiasa menyempatkan olahraga dalam pola hidup mereka,” jelasnya.

Dalam pengamatan, sejak pukul 05.00 WIB para peserta sudah berkumpul di depan start yakni depan Bank Daerah. Selanjutnya sebagai pemanasan peserta diajak untuk senam aerobik dipimpin oleh instruktur.

Jalan sehat ini menempuh jarak sekitar lima kilometer, dengan rute start di depan Bank Daerah SLG lalu melewati Desa Sumberejo dan Desa Paron. Selanjutnya kembali ke finish di depan Bank Daerah. Hadiah utama yang diperebutkan yakni dua unit sepeda motor. (adv/rif)

Baca Juga: Bagikan PTSL di Dua Desa, Pjs Bupati Kediri Imbau Warga Jaga Bidang Tanah Masing-Masing

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'BI Kediri Gelar Bazar Pangan Murah Ramadhan 2024':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO