Wakil Ketua PWNU Jatim Pimpin Pernyataan Sikap Ratusan Ulama Madura Dukung Khofifah-Emil

Wakil Ketua PWNU Jatim Pimpin Pernyataan Sikap Ratusan Ulama Madura Dukung Khofifah-Emil KH Ahmad Siddiq (kanan) Wakil Ketua PWNU Jatim saat membacakan pernyataan sikap ulama se-Madura mendukung Khofifah-Emil didampingi Dr KH Asep Saifuddin Chalim. Foto: bangsaonline.com

SAMPANG, BANGSAONLINE.com - Wakil Ketua Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama (PWNU) Jawa Timur KH Ahmad Shiddiq memimpin pembacaan pernyataan sikap ratusan kiai Madura untuk mendukung Calon Gubernur-Wakil Gubernur Jawa Timur Indar Parawansa-Emil Elestianto Dardak, Selasa (15/5/2018). 

Pembacaan pernyataan sikap yang berjudul "Seruan dan Fatwa Fardlu 'Ain Para Masyayikh (Kiai-Kiai Madura) untuk memilih Paslon Indar Parawansa dan Emil Elestianto Dardak dalam Pilgub Jawa Timur 27 Juni 2018" itu bertempat di Pondok Pesantren At-Taroqi Karongan Sampang Madura. 

Baca Juga: Dukungan Para Pekerja MPS Brondong Lamongan untuk Menangkan Khofifah di Pilgub Jatim 2024

Acara silaturahim para ulama se-Madura yang melahirkan Seruan dan Fatwa Fardlu 'Ain Memilih -Emil itu dihadiri 250 ulama. Mereka bahkan menandatangani pernyataan sikap mendukung - Emil sekaligus memfatwakan fardlu 'ain. Mereka umumnya pengasuh pondok pesantren dari 4 kabupaten yaitu Bangkalan, Sampang, Pamekasan dan Sumenep.

Antara lain: KH Fauroq Alawy, pengasuh Pesantren Attaroqi Karongan Sampang (tuan rumah), KH Wasik, Wakil Ketua Dewan Syuro PKB Sampang, KH Abdullah Satar, pengasuh pesantren Miftahul Ulum Pamekasan, KH Mahrus Ali, pengasuh pesantren Taman Sari Bangkalan dan para kiai lainnya.

Acara ini dibuka KH Abdullah Siraj dari Pesantren Sidogiri Pasuruan dan menampilkan Dr KH Asep Saifudfin Chalim, pengasuh Pesantren Amantul Ummah Surabaya dan Pacet Mojokerto sebagai pembicara utama, disamping Indar Parawansa.

Baca Juga: Blusukan di Pasar Sidoharjo Lamongan, Khofifah akan Tutup Kampanye di Jatim Expo

Saat membacakan pernyataan sikap, Kiai Ahmad Siddiq didampingi Kiai Asep Saifuddin Chalim. Kiai Ahmad Sidfiq dengan lantang menyatakan bahwa ulama Madura menyeru dan memfatwakan fardlu 'ain kepada seluruh masyarakat Jawa Timur untuk memilih paslon -Emil dengan beberapa alasan. Di antaranya terkait tanggungjawab terhadap rakyat Jawa Timur. 

"Rakyat Jawa Timur bagian dari bangsa Indonesia memiliki tanggungjawab untuk ikut mewujudkan kehidupan sejahtera, adil dan makmur. dan Emil Dardak memiliki persyaratan untuk mewujudkan Jawa Timur maju, adil dan makmur," kata Kiai Ahmad Shidiq.

Dalam seruan dan fatwa kiai itu juga dikutip beberapa dalil yang mewajibkan memilih pemimpin yang terbaik. Menurut Kiai Fauroq, adalah cagub terbaik dibanding yang lain.

Baca Juga: Survei Poltracking Terbaru, Khofifah-Emil Melejit Tinggalkan Risma-Hans dan Luluk-Lukman

Sementara Kiai Asep mengaku lega karena ulama-ulama Madura telah sepakat mendukung -Emil. 

"Dengan pertemuan para kiai dan ulama se-Madura di pesantren ini berarti Madura sudah selesai," katanya. Apalagi kini, kata dia, makin banyak hasil survei yang memenangkan -Emil. (tim)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO