Kondisi Gus Sholah Pulih, Insya Allah Selasa Pulang ke Indonesia

Kondisi Gus Sholah Pulih, Insya Allah Selasa Pulang ke Indonesia Ir KH Salahuddin Wahid didampingi isterinya, Nyai Farida Salahuddin Wahid saat dijenguk Dr KH Sofiyulloh Muzammil. Foto: Istimewa

SINGAPURA, BANGSAONLINE.com - Kondisi kesehatan Ir KH Salahuddin Wahid (Gus Solah) kembali pulih setelah beberapa hari dirawat di rumah sakit di Singapura. Bahkan pengasuh Pondok Pesantren Tebuireng Jombang Jawa Timur itu tampak segar dan mulai bercanda. 

"Insya Allah Selasa Gus Solah sudah kundur (pulang-red) ke Indonesia," tutur Dr KH Sofiyullah Muzammil usai menjenguk Gus Sholah di Singapura kepada BANGSAONLINE.com. Dosen UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta ini mengungkapkan bahwa kondisi Gus Sholah kini sudah benar-benar pulih. 

Baca Juga: Alumnus Tebuireng itu Dekati Mantan Teroris dengan Ushul Fiqh

"Tinggal kontrol sekali aja. Setelah itu insyaallah kundur ke Indonesia," kata Gus Shofi, panggilan sehari-hari Sofiyullah Muzammil.

Gus Shofi menuturkan bahwa Gus Solah kini sudah keluar dari Rumah Sakit dan tinggal kontrol rutin saja. 

"Insyaallah besok senin kontrol terakhir sehingga Selasa sudah bisa kundur (pulang-Red) ke tanah air," kata Gus Shofi.

Baca Juga: Peringati Resolusi Jihad ke-77, LSPT Jombang Gelar Khitanan Massal

Ia mohon doa kepada warga Indonesia khususnya warga Nahdlatul Ulama (NU) semoga cucu pendiri NU Hadratussyaikh KH Muhammad Hasyim Asy'ari ini terus dianugerahi kesehatan dan semua penyangkitnya diangkat sehingga bisa terus berkiprah untuk kemaslahatan bangsa dan umat. 

"Semoga beliau dianugerahi panjang umur mengingat tenaga dan pikiran beliau banyak dibutuhkan bangsa terutama warga NU. Amin Ya Rabbal Alamin," harap Gus Shofi. 

Beberapa tokoh yang sempat menjenguk Gus Sholah di Singapura antara lain Ketua Umum PP Muslimat NU Khofifah Indar Parawansa yang juga calon Gubernur Jawa Timur. (*)

Baca Juga: Ikapete Surabaya Peringati Haul ke-2 Wafatnya Gus Sholah

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO