Pertamina EP Perbaiki Fasum di Wanglu Kulon yang Rusak Akibat Demobilisasi Alat Berat

Pertamina EP Perbaiki Fasum di Wanglu Kulon yang Rusak Akibat Demobilisasi Alat Berat PJU di wilayah Desa Wanglu Kulon, Kecamatan Senori sudah berfungsi lagi.

TUBAN, BANGSAONLINE.com - Sejumlah fasilitas umum seperti lampu penerangan dan kabel listrik yang rusak di Desa Wanglu Kulon, Kecamatan Senori, akibat tersambar kendaraan alat berat milik , akhirnya dibenahi.

Data yang berhasil dihimpun di lapangan, pembenahan itu dilakukan oleh pihak pada Kamis siang (12/7) lalu, dengan disaksikan oleh pemerintah desa setempat.

Baca Juga: Berkat Pertamina, Pemuda Berdarah Bojonegoro Sukses Kembangkan Maggot di Banggai Sulteng

Kepala Desa Wanglu Kulon Shoim saat dikonfirmasi pada Minggu (15/7), membenarkan jika PT telah melakukan perbaikan terhadap sejumlah fasilitas umum yang rusak akibat demobilisasi alat berat milik PT Pertamina pasca pengerjaan proyek Sumur Tapen di Desa Sidoharjo, Kecamatan Senori.

"Kemarin siang (12/7) sudah dibenahi, kemudian dilakukan penandatangan berita acara pembenahan tersebut setelah sebelumnya oleh pihak pada hari Rabu (11/7) lalu dilakukan peninjauan di lokasi rusaknya lampu dan kabel putus yang terbengkalai itu," beber Shoim.

Sementara itu, warga setempat, Rusman mengaku tidak tahu petugas dari mana yang membetulkan lampu tersebut. Namun, ia bersyukur sudah dilakukan perbaikan, utamanya pada kabel listrik yang putus.

Baca Juga: Curi Pipa Pertamina EP, 5 Warga Senori Ditangkap Polisi

"Sebab sudah sekitar satu bulan lampu dan kabel putus itu dibiarkan terbengkalai. Sedangkan, warga khawatir kabel itu mengenai anak-anak," terangnya.

Terpisah, Camat Senori Breddy Arianto Muntohir mengimbau agar perusahaan berkoordinasi dengan pihak kecamatan apabila ke depannya ada kegiatan serupa, sehingga tidak menimbulkan dampak sosial di masyarakat.

"Kiranya jika ada kegiatan dari perusahan seperti bulan kemarin (demobilisasi) atau lainnya ada koordinasi agar persoalan seperti ini tidak muncul lagi di warga Senori," tandasnya. (ahm/rev)

Baca Juga: Terganggu Aktivitas Well Test, Warga Ngambon Bojonegoro Demo Pertamina

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO