LAMONGAN, BANGSAONLINE.com - TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-104 tahun 2019 di Lamongan akan dilaksanakan di Desa Kelor Arum, Kecamatan Tikung. Selain membangun pasar desa, TNI juga akan melakukan bedah rumah mililk seorang janda tua.
“Sasaran TMMD ke 104 tahun 2019 di Lamongan ada dua, yaitu fisik dan nonfisik. Sasaran fisik di antaranya membangun pasar desa dan bedah rumah tidan layak huni milik seoarng janda tua,” kata Komandan Kodim Lamongan, Letkol Arh Sukma Yudha Wibawa, Senin (25/2).
Baca Juga: Antisipasi Banjir, Kodim 0812/Lamongan Bersihkan Sungai di Pasar Rakyat Sidomulyo
Dijelaskan Sukma Yidha, sasaran fisik lainnya adalah pembangunan rabat beton jalan desa, 1 mushola, dan 2 Taman Pendidikan al-Qur'an (TPQ) di Desa Kelor Arum. Perbaikan jalan ini adalah untuk mempermudah akses untuk menuju ke desa lain.
“Rumah tidak layak huni atau tidak sehat milik Ibu Sawur, seorang janda tua akan kita bedah. Selain dilakukan perbaikan, rumah tersebut akan dilengkapi sejumlah fasilitas di antaranya ruang tamu, tempat tidur, dapur, serta kamar mandi yang memadai,” jelas Sukma Yudha.
Selain itu, tambah Sukma Yudha, di belakang rumah janda kurang mampu tersebut akan dilengkapi dengan kandang ternak berupa ayam atau kambing. “Dengan hewan ternak ini dapat dijadikan sumber pendapatan mengingat Ibu Sawur yang sehari-harinya hanya sebagai buruh tani,” ungkapnya.
Baca Juga: Bupati Yuhronur Resmikan Sirkuit Motocross Nasional di Jotosanur Lamongan
Sementara sasaran non fisik juga terus dilakukan kepada warga. "Sasaran nonfisik bisa berupa sosialisasi, penyuluhan, dan pembinaan terhadap warga setempat,” pungkasnya. (qom/rev)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News