Sudah Tunangan, Dua Sejoli di Jember jadi Korban Tabrak Lari di Jalan Hayam Wuruk Jember

Sudah Tunangan, Dua Sejoli di Jember jadi Korban Tabrak Lari di Jalan Hayam Wuruk Jember Kedua korban ditutup koran usai terlibat kecelakaan.

JEMBER, BANGSAONLINE.com - Kecelakaan tragis terjadi di Jalan Hayam Wuruk, tepatnya depan Warung Korea Rumah Kimbab, Kelurahan Sempusari, Kecamatan Kaliwates, Rabu (1/5). Dua sejoli tewas usai menjadi tabrak lari sebuah mobil.

Kedua korban diketahui adalah Arga Darmawan (25) warga Asrama Subdenpom V/3-2 Kelurahan Karangrejo, Kecamatan Sumbersari, Kabupaten Jember; dengan Ria Ridhotul Hidayah (26) warga Dusun/Desa Duyungan, Kecamatan Sukosewu, Kabupaten Bojonegoro.

Baca Juga: 5 Kendaraan Terlibat Kecelakaan Beruntun di Jember

Berdasarkan informasi yang dihimpun, kedua korban sudah bertunangan dan rencananya akan melangsungkan pernikahan. Kini, mobil yang menabrak kedua korban masih diselidiki oleh Satlantas Polres Jember.

Kanit Laka Lantas Polres Jember Ipda Heri menceritakan kronologi kejadian. Semula korban mengendarai motor Yamaha Mio berplat L 5045 OB berboncengan melintas di Jalan Hayam Wuruk dari arah barat ke timur.

“Kemudian, sesampainya di TKP, mobil tidak dikenal mendahului dari sebelah kiri. Karena berjalan kurang ke kiri, sehingga dengan jarak yang dekat terjadi benturan antara keduanya dan terjadilah laka lantas,” kata Heri saat dikonfirmasi sejumlah media.

Baca Juga: Wanita di Jember Tewas Terlindas Truk Akibat Jatuh dari Boncengan Motor Ayahnya

Akibat dari kecelakaan tersebut, kedua korban langsung meninggal di lokasi kejadian karena mengalami luka pada kepala. “Selanjutnya korban pun dibawa ke instalasi Kamar Mayat RSD dr. Soebandi Jember,” katanya.

Sementara itu, rekan korban Redi Arga Saputra mengatakan, kedua korban adalah dua sejoli yang sudah bertunangan, dan rencananya akan lanjut ke jenjang pernikahan. “tetapi nasib berkata lain. Setahu saya yang perempuan bekerja di salah satu tempat hiburan malam di Jalan Gurame itu. Kemudian pulang, dan menjadi korban kecelakaan itu,” katanya. (jbr1/yud/rev)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'Nekat Ritual di Laut, 10 Warga Jember Meninggal Tersapu Ombak':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO