Agar Terlihat Asri, Taman di Gedung Dewan Pasuruan Dipercantik

Agar Terlihat Asri, Taman di Gedung Dewan Pasuruan Dipercantik Gedung DPRD Pasuruan di Raci.

PASURUAN, BANGSAONLINE.com - Untuk memberikan pemandangan yang asri dan sejuk bak taman rekreasi, Sekretariat Dewan Pasuruan melakukan perawatan taman yang ada di depan gedung DPRD. Beberapa tamanan yang sudah layu dan mati diganti dengan tanaman yang baru. Tak luput juga dilakukan pemupukan agar tanaman tumbuh subur.

Hal ini dilakukan agar beberapa masyarakat dan tamu yang bertandang ke gedung wakil rakyat kerasan. Selain itu, anggota dewan atau pegawai sekretariat DPRD juga lebih nyaman saat beristirahat melepas lelah dan penat usai melakukan aktifitas sehari-hari.

Beberapa pekerja yang sudah ahli di bidang pertamanan tampak telaten merawat berbagai jenis bunga. 

Ketua DPRD M. Sudiono fauzan yang dikonfirmasi BANGSAONLINE.com  menjelaskan bahwa kagiatan perawatan taman ini memang perlu dilakukan. Pertama, agar gedung dewan terihat sejuk, juga untuk memberikan pemandangan yang asri dan alami bagi masyarakat.

“Taman itu perlu dirawat biar tetap rindang. Kalau dibiarkan bisa rusak. Itu (urusan pertamanan) bidangnya bagian umum,“ jawabnya.(bib/par/rev)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO