LAMONGAN, BANGSAONLINE.com - Murni Senawi Terseman (51), seorang calon jamaah haji (CJH) asal Desa Kemantren, Kecamatan Paciran, Kabupaten Lamongan, meninggal dunia di pesawat, Ahad (4/8) pukul 17.15. Korban diketahui tidak mempunyai riwayat penyakit jantung.
Kepala Kemenag Kabupaten Lamongan H. Sholeh menjelaskan, bahwa sebelum berangkat korban sudah mengeluh sakit dan sudah diberikan perawatan oleh dokter. Namun sebelum sampai Jeddah, korban sudah meninggal dunia.
Baca Juga: Kemenag Lamongan Gelar Sekolah Haji
"Kami menerima laporan kru pesawat ada jemaah pingsan. Dokter melakukan tindakan pasang oksigen, pasang infus, kondisi semakin memburuk hingga jamaah dinyatakan meninggal," ujar Sholeh, Senin (5/8) siang.
Korban, kata Sholeh, akan dimakamkan di kota suci Mekkah. Menurutnya, tidak ada keluhan serius dari korban sebelum keberangkatan. Ia hanya mengeluh pusing dan mual saat di asrama haji. Kemudian diberikan obat dan kondisinya membaik.
"Informasi dari keluarga dan tim dokter, korban tidak mempunyai riwayat sakit jantung," pungkasnya. (qom/rev)
Baca Juga: Kemenag Lamongan Gelar Sosialisasi Kebijakan Pendaftaran dan Pembatalan Haji Reguler
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News