Ritual Petik Laut di Desa Bandaran Pamekasan Ditutup dengan Orkesan

Ritual Petik Laut di Desa Bandaran Pamekasan Ditutup dengan Orkesan Ribuan masyarakat Desa Bandaran, Kecamatan Tlanakan, Kabupaten Pamekasan memadati lapangan desa setempat untuk menyaksikan orkes Adella.

PAMEKASAN, BANGSAONLINE.com - Penutupan acara larung do'a bersama dan petik laut yang digelar masyarakat Desa Bandaran Kecamatan Tlanakan Kabupaten dimeriahkan oleh grup orkes Adella, Ahad (13/10/19) malam. Ribuan masyarakat memadati lapangan Bandaran, lokasi digelarnya orkesan tersebut.

Petik laut itu digelar oleh Kelompok Nelayan Bandaran dan Karang Taruna Tunas Harapan bekerja sama dengan Pemdes Bandaran.

Baca Juga: Menantu Tega Tusuk Mertua di Pamekasan

Menurut Sekretaris Desa Bandaran, Mohammad Yusuf, orkes tersebut sengaja digelar untuk memberikan hiburan kepada masyarakat Bandaran. "Alhamdulillah acara berlangsung aman lancar dan kondusif. Penonton yang hadir sampai puluhan ribu," ujar Moh. Yusuf, Senin (14/10/19).

Mohammad Yusuf menambahkan, bahwa puncak acara petik laut di Desa Bandaran akan digelar besok (15/10), berupa pengajian akbar. 

Sementara panitia penyelenggara, Zainal Abidin mengatakan, suksesnya acara orkes tersebut juga berkat dukungan dari masyarakat Bandaran. Sebab, sebelumnya masyarakat sempat melakukan demo ke Balai Desa Bandaran lantaran penyelenggaraan orkes akan dicabut izinnya.

Baca Juga: Calon Wakil Bupati Pamekasan dari Pasangan Kharisma Hadir dalam Video Dugaan Money Politic

Menurut Zainal Abidin, penyelenggaraan acara orkes itu merupakan sejarah baru di Desa Bandaran, karena pada acara petik laut pada tahun-tahun sebelumnya tidak pernah ada acara hiburan orkes.

"Biaya untuk menggelar orkes itu dana swadaya dari masyarakat setempat dan juga donatur. Jadi acara ini murni acaranya masyarakat, mengapa harus dilarang?," tuturnya dengan nada bertanya.

Zainal Abidin berharap, Pemkab lebih peka, khususnya di bidang kesenian dan hiburan. "Masyarakat kita butuh hiburan, musik dangdut yang menjadi ciri khas Indonesia, dan semua pihak merasakan manfaatnya, dari pedagang kaki lima yang laris manis dagangannya, juga masyarakat sekitar yang diuntungkan dengan menarik parkir dari pengunjung yang membawa sepeda motor maupun mobil," pungkasnya. (yen/rev)

Baca Juga: Didampingi Pj Bupati, UK Petra Serahkan Proyek Hibah Teknologi Biogas di Taneyan Lanjhang Pamekasan

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'Haul Akbar di Masjid Nurul Huda Pamekasan, Satukan Generasi dan Santri Kiai Mattawi':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO