BLITAR, BANGSAONLINE.com - Dua istri Wakil Bupati Blitar Marhaenis Urip Widodo kembali mencalonkan diri dalam pemilihan kepala desa (pilkades) di dua desa, di Kecamatan Talun. Keduanya yaitu Halla Unaryanti (48) dan Fendriana Anitasari (33).
Istri pertama Halla Unariyanti maju di Desa Bendosewu. Sedangkan istri kedua Fendriana Anitasari maju di Desa Wonorejo. Keduanya adalah calon petahana, yang sebelumnya sudah menjabat sebagai Kades di dua desa tersebut.
Baca Juga: Mantan Wabup Blitar Dilantik Jadi Anggota DPRD Bersama Anak dan Menantu
"Iya kebetulan keduanya nyonya saya, yang pertama mbak Uun (panggilan akrab Halla Unariyanti) di Bendosewu, dan yang kedua mbak Fendri di Desa Wonorejo. Keduanya maju kembali untuk meneruskan visi misinya di desa masing-masing," ungkap Marhaenis Urip Widodo, sebelum menyalurkan hak pilihnya di lapangan Bendosewu, Selasa (15/10/2019).
(Istri kedua Wabup Blitar, Fendriana Anitasari (kanan) saat pencoblosan di Pilkades Wonorejo)
Baca Juga: Minim Pendaftar, Istri Rela Jadi Calon Bayangan dalam Pilkades Serentak Kabupaten Blitar
Ditemui di Desa Wonorejo, Fendriana istri kedua Wabup mengaku sangat kompak dengan Halla Unariyanti. Bahkan keduanya sering bertukar pikiran dan berdiskusi soal persiapan maju Pilkades. Selain kompak mengikuti Pilkades, dalam kehidupan sehari-hari keduanya memang nampak rukun. Bahkan di beberapa kesempatan keduanya terlihat mendampingi suami tercinta.
"Dukungan dari masyarakat Desa Wonorejo memotivasi saya untuk kembali maju. Saya biasanya juga diskusi tukar pendapat sama mbak Uun, kami sering memberi masukan satu sama lain dan sharing menjelang pelaksanaan pilkades. Tentunya kami berdua juga dapat dukungan penuh dari suami," tutur Fendriana.
Dari 167 desa yang menggelar Pilkades, ada tiga desa yang memiliki calon kades dengan latar belakang berbeda dengan calon lainnya. Selain di Desa Bendosewu dan Desa Wonorejo yang memiliki calon kades istri Wabup, di Desa Bacem Kecamatan Sutojayan, salah satu calon kades merupakan anggota Polri aktif.
Baca Juga: Padepokan Nur Dzat Sejati Milik Samsudin Belum Ajukan Izin Usaha
Dia adalah AKP Sukadi, yang saat ini menjabat sebagai Kapolsek Lodoyo Timur (Lotim) Polres Blitar. Saat dikonfirmasi, Sukadi mengatakan motivasinya maju menjadi cakades adalah agar tetap bisa mengabdi di masyarakat. Mengingat dirinya bakal pensiun pada 2021 mendatang.
"Warga desa mendukung dan mendorong saya untuk maju Pilkades. Kebetulan tugas saya di kepolisian juga akan purna pada 2021 mendatang. Saya mengiyakan dorongan warga agar bisa tetap mengabdi untuk masyarakat. Utamanya di kampung halaman saya," ungkap Sukadi. (ina/rev)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News